PenaOlahraga
Trending

Pertandingan Tadi Malam Mengantarkan Pesib Ke Semifinal

PenaKu.ID – Pertandingan Persib Bandung dengan Persebaya Surabaya Minggu malam tadi di stadion Maguwoharjo, Sleman, Jatim berakhir dengan skor 3-2 dan sekaligus membawa Maung Bandung melaju ke semifinal Piala Menpora 2021.

Tendangan Ezra Walian di detik-detik awal laga berhasil menorehkan skor perdana 1-0 bagi Persib setelah menjebol gawang Satria Tama.

Persib lantas memperbesar skor jadi 2-0 pada menit keenam. Umpan terukur Frets Butuan dari dalam kotak penalti tidak disia-siakan Wander Luiz untuk membobol gawang Satria Tama.

Persebaya merespons dua gol cepat yang dicetak Persib. Peluang didapat Rizky Ridho memanfaatkan sepak pojok Ricky Kambuaya tetapi sundulannya berada di atas mistar gawang Teja Paku Alam.

Skuad asuhan Robert Alberts semakin di atas angin pada pertengahan babak pertama. Tim Maung Bandung bisa menjauhkan keunggulan jadi 3-0 pada menit ke-38.

Sundulan Nick Kuipers memanfaatkan umpan sepak pojok bersarang ke pojok kanan gawang Persebaya.

Pada masa injury time babak pertama, Persebaya harus bermain dengan 10 orang. Kiper Satria Tama diusir wasit karena dianggap wasit memblok bola tendangan Wander Luiz menggunakan tangan di luar kotak penalti.

Baca Juga:

Di babak kedua, Persebaya bisa memperkecil skor jadi 1-3 pada menit ke-63. Sundulan Arif Satria memanfaatkan umpan bola mati Alwi Slamat tidak mampu dibendung Teja Paku Alam.

Dua menit berselang, Persib harus bermain dengan 10 orang. Wander Luiz diusir wasit setelah terlihat mendorong wajah salah satu pemain Persebaya dalam situasi menyambut tendangan bola mati.

Pada menit ke-70, Supriadi mendapatkan peluang untuk mencetak gol. Hanya saja, akurasi tendangan Supriadi belum terarah sehingga belum membahayakan gawang Teja Paku Alam.

Di masa injury time babak kedua, Supriadi kembali punya peluang mencetak gol. Kali ini, tendangan Supriadi sedikit di luar kotak penalti masih berada di atas mistar gawang Persib.

Persebaya yang terus menekan berhasil memperkecil skor jadi 2-3 pada menit ketiga masa injury time babak kedua. Sundulan M Syaifuddin memanfaatkan tendangan bola mati Alwi Slamat bersarang ke gawang Persib.

Di sisa waktu pertandingan tidak ada gol tambahan yang bisa tercipta. Hasil ini membuat Persib lolos ke semifinal Piala Menpora 2021 berkat kemenangan 3-2 atas Persebaya.

Susunan pemain

Persib Bandung (4-4-2): Teja Paku Alam; Henhen Herdiana, Nick Kuipers, Victor Igbonefo, Ardi Idrus; Febri Hariyadi, Dedi Kusnandar, Farshad Noor, Frets Butuan; Ezra Walian, Wander Luiz

Persebaya Surabaya (4-5-1): Satria Tama; Koko Ari Araya, Rizky Ridho, Arif Satria, Alwi Slamat; Ady Setiawan, M. Hidayat, Rachmat Irianto, Marselino Ferdinand, Ricky Kambuaya; Rivaldi Bauwo.

**Red

Pertandingan Persib Bandung dengan Persebaya Surabaya Minggu malam tadi di stadion Maguwoharjo, Sleman, Jatim berakhir dengan skor 3-2 dan sekaligus membawa Maung Bandung melaju ke semifinal Piala Menpora 2021.

Tendangan Ezra Walian di detik-detik awal laga berhasil menorehkan skor perdana 1-0 bagi Persib setelah menjebol gawang Satria Tama.

Persib lantas memperbesar skor jadi 2-0 pada menit keenam. Umpan terukur Frets Butuan dari dalam kotak penalti tidak disia-siakan Wander Luiz untuk membobol gawang Satria Tama.

Persebaya merespons dua gol cepat yang dicetak Persib. Peluang didapat Rizky Ridho memanfaatkan sepak pojok Ricky Kambuaya tetapi sundulannya berada di atas mistar gawang Teja Paku Alam.

Skuad asuhan Robert Alberts semakin di atas angin pada pertengahan babak pertama. Tim Maung Bandung bisa menjauhkan keunggulan jadi 3-0 pada menit ke-38.

Sundulan Nick Kuipers memanfaatkan umpan sepak pojok bersarang ke pojok kanan gawang Persebaya.

Pada masa injury time babak pertama, Persebaya harus bermain dengan 10 orang. Kiper Satria Tama diusir wasit karena dianggap wasit memblok bola tendangan Wander Luiz menggunakan tangan di luar kotak penalti.

Di babak kedua, Persebaya bisa memperkecil skor jadi 1-3 pada menit ke-63. Sundulan Arif Satria memanfaatkan umpan bola mati Alwi Slamat tidak mampu dibendung Teja Paku Alam.

Dua menit berselang, Persib harus bermain dengan 10 orang. Wander Luiz diusir wasit setelah terlihat mendorong wajah salah satu pemain Persebaya dalam situasi menyambut tendangan bola mati.

Pada menit ke-70, Supriadi mendapatkan peluang untuk mencetak gol. Hanya saja, akurasi tendangan Supriadi belum terarah sehingga belum membahayakan gawang Teja Paku Alam.

Di masa injury time babak kedua, Supriadi kembali punya peluang mencetak gol. Kali ini, tendangan Supriadi sedikit di luar kotak penalti masih berada di atas mistar gawang Persib.

Persebaya yang terus menekan berhasil memperkecil skor jadi 2-3 pada menit ketiga masa injury time babak kedua. Sundulan M Syaifuddin memanfaatkan tendangan bola mati Alwi Slamat bersarang ke gawang Persib.

Di sisa waktu pertandingan tidak ada gol tambahan yang bisa tercipta. Hasil ini membuat Persib lolos ke semifinal Piala Menpora 2021 berkat kemenangan 3-2 atas Persebaya.

Susunan pemain

Persib Bandung (4-4-2): Teja Paku Alam; Henhen Herdiana, Nick Kuipers, Victor Igbonefo, Ardi Idrus; Febri Hariyadi, Dedi Kusnandar, Farshad Noor, Frets Butuan; Ezra Walian, Wander Luiz

Persebaya Surabaya (4-5-1): Satria Tama; Koko Ari Araya, Rizky Ridho, Arif Satria, Alwi Slamat; Ady Setiawan, M. Hidayat, Rachmat Irianto, Marselino Ferdinand, Ricky Kambuaya; Rivaldi Bauwo.

**Red/siberindo

Related Articles

Back to top button