PenaPolitik

Tedi Surahman Serap Keluhan di Kelurahan Pasawahan

Tedi Surahman Serap Keluhan di Kelurahan Pasawahan
Anggota DPRD Kab. Bandung dari Fraksi PKS, H. Tedi Surahman, saat berkunjung ke rumah warga.

PenaKu.ID – H. Tedi Surahman anggota DPRD Kabupaten Bandung dari Fraksi PKS menerima keluhan dan aspirasi warga saat reses masa sidang III di Kelurahan Pasawahan Kecamatan Dayeuhkolot, Kab Bandung, Jawa Barat, Kamis (15/7/21).

Aspirasi itu diwakili langsug oleh Lurah Pasawahan Mamet yang disampaikan kepada Tedi Surahman.

Tedi Surahman mengatkan masalah yang dipertanyakan Mamet mengenai kendaraan layanan masyarakat yang dimiliki setiap desa, sementara kelurahan tidak ada sama sekali.

Kenyataan ini diungkap Mamet akan menimbulkan kecemburuan sosial. Apalagi di masa pandemi COVID-19 ini jelas kendaraan layanan masyarakat sangat diperlukan sekali.

Tedi Surahman Jelaskan Sumber Anggaran

“Begitu juga saat ada bantuan masker untuk masyarakat, hanya desa-desa yang mendapatkannya,” katanya.

Menyikapi hal tersebut, Tedi menjelaskan, perbedaan itu terjadi karena ada dari sisi penganggaran. Desa bisa mandiri karena pengelolaannya bisa secara langsung diimplementasikan. Sementara kelurahan, disebutkan dia, ada di DPA Kecamatan.

Rencananya untuk mencari solusi permasalahan itu, lanjut dia, dalam waktu dekat komisi A akan mengundang rapat semua kelurahan agar setiap permasalahan bisa segera terselesaikan terutama dalam pelayanan di masa pandemi sekarang ini.

Untuk di lokasi kedua, tepatnya di Desa Citeureup, selain menjaring aspirasi masyarakat dari perwakilan warga, dia juga memberikan edukasi mengenai pentingnya protokol kesehatan.

“Kami sengaja mengundang 7 sampai 10 orang perwakilan warga guna menghindari kerumunan orang banyak. Karena waktu yang dipergunakan pun hanya sampai 10 menit saja,” ujar Tedi.

Walau jumlah peserta reses sedikit, dia mengakui banyak menyerap aspirasi masyarakat. Selanjutnya akan dijadikan catatan sebagai agenda kerja.

Usai pertemuan reses, dia membagikan masker dan mengajak warga untuk taat dengan PPKM Darurat dan selalu waspada terhadap ancaman pandemi.

(Dws)

Exit mobile version