PenaRagam

Kemunculan 2 Bunga Bangkai di Cianjur Jadi Tontonan

Kemunculan 2 Bunga Bangkai di Cianjur Jadi Tontonan
Kemunculan 2 Bunga Bangkai di Cianjur Jadi Tontonan

PenaKu.ID – Kemunculan dua bunga bangkai atau suweg raksasa di Kabupaten Cianjur Jawa Barat sepekan terakhir ini menyita perhatian warga khususnya para bocah.

Pasalnya, suweg raksasa memang jenis bunga yang bisa dibilang langka. Selain itu, ia pun kerap datang dan muncul dengan tiba-tiba tanpa dengan sengaja ditanam.

Bunga raksasa pertama muncul di halaman belakang rumah Neng Nurhasanah warga Kampung Pasirkuray, RT 01, RW 01, Desa Bojongpicung.

Sementara bunga kedua ditemukan di halaman depan rumah milik Ayi warga Kampung Babakanbaru, RT 05, RW 08, Desa Neglasari.

Bunga Bangkai Mengeluarakan Aroma

Salah seorang warga Kecamatan Bojongpicung, Irpan (24), mengatakan kemunculan dua suweg raksasa tiga hari lalu membuat tontonan warga hingga kini.

Ia menerangkan jika pada sore hari menjelang petang dan malam, bunga itu sering mengeluarkan bau tak sedap pula. Namun demikian, warna merah ati dari bunga tersebut juga menjadi keindahan dan daya tarik tersendiri bagi warga yang melihat.

“Dua bunga bangkai itu membuat heboh warga sekitar, karena selain langka juga mengeluarkan bau tak sedap ketika senja hingga pada malam hari,” kata Ayi belum lama ini.

Bunga tersebut juga mampu mendatangkan warga yang datang diluar Kampung Pasirkuray dan Babakanbaru.

“Saya kira mereka itu penasaran ingin melihat bunga bangkai dari dekat, karena selain langka juga heboh di medsos,” ucapnya.

**

Exit mobile version