PenaKu.ID – Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Kabupaten Bogor menggelar acara perayaan Natal Bersama Bupati Bogor, Rudy Susmanto, di Gedung Tegar Beriman, Cibinong, pada Sabtu (24/1/2026).
Kegiatan tersebut menjadi simbol nyata kerukunan antarumat beragama di wilayah Kabupaten Bogor.
Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Kabupaten Bogor Menjadi Contoh Persatuan
Ketua DPD KNPI Kabupaten Bogor, Wahyudi Chaniago, yang turut hadir dalam acara tersebut, memberikan apresiasi tinggi terhadap inisiatif Pemerintah Kabupaten Bogor dan FPK. Menurutnya, momentum tersebut merupakan wujud nyata dari upaya mempererat persatuan di tengah perbedaan.
“Ini adalah bentuk wujud nyata Pemerintah Kabupaten Bogor untuk bicara persatuan antarumat beragama. Pasti ini menjadi barometer yang baik dan percontohan untuk persatuan di Kabupaten Bogor,” ujar Wahyudi Chaniago saat menghadiri Natal Forum Pembauran Kebangsaan di Gedung Tegar Beriman, Cibinong, Kabupaten Bogor, Sabtu (24/1/2026).
Pesan Persatuan dan Toleransi
Wahyudi menekankan bahwa Kabupaten Bogor yang terdiri dari berbagai macam suku dan agama terbukti dapat berkumpul dengan harmonis dalam satu acara. Perbedaan yang ada bukanlah sebuah persoalan, melainkan kekuatan untuk membangun daerah.
Ia juga berharap kegiatan serupa dapat dilaksanakan secara rutin setiap tahun dengan melibatkan seluruh unsur agama, mulai dari Hindu, Konghucu, Buddha, Nasrani, hingga Muslim.
“Ini bentuk toleransi beragama yang sangat luar biasa,” tambahnya.
Harapan untuk Pemuda Kabupaten Bogor
Sebagai pimpinan organisasi kepemudaan, Wahyudi mengajak seluruh pemuda di Kabupaten Bogor untuk menjadi garda terdepan dalam menjaga kerukunan.
“Pemuda Kabupaten Bogor harus mengambil intisari dari pertemuan hari ini. Sebagai garda terdepan, pemuda harus selalu menjaga persatuan dan kerukunan. Perbedaan suku, agama, dan adat istiadat adalah satu kesatuan kekuatan besar untuk kemajuan kita bersama,” pungkasnya.***
