PenaKu.ID – Bendera merah putih sepanjang 77 meter dengan lebar 1,2 meter terbentang di Waduk Cirata, tepatnya di atas Jembatan Apung di Kampung Calingcing Desa Sundangjaya Kecamatan Ciranjang Kabupaten Cianjur Jawa Barat pada Rabu (17/08/22).
Bendera merah putih ini dikibarkan oleh 77 anggota pasukan pengibaran bendera tingkat kecamatan yang disaksikan oleh Sekretaris Camat Ciranjang, Kepala Desa Sindangjaya, Ketua Forum Pokdarwis, Ketua Asosiasi Destinasi Wisata Kab. Cianjur dan masyarakat setempat.
Pelatih Paskibra Kecamatan Ciranjang Yadi Mulyadi (36) menerangkan, pembentangan kain merah putih sepanjang 77 meter di atas jembatan apung di genangan Waduk Cirata itu merupakan yang kedua kalinya.
Sebelumnya pada tahun lalu, pihaknya juga telah membentangkan bendera merah putih di atas rakit bambu (Getek).
“Kami bersyukur kepada Tuhan Yang Maha Esa dan para pahlawan yang telah memerdekakan Republik Indonesia. Kami juga gembira atas suksesnya seluruh Paskibra Ciranjang yang sudah sukses mengibarkan bendera merah putih ini,” katanya.
Ia mengatakan bendera sepanjang 77 meter itu dibuat dengan melibatkan kerja sama dari Bumdes Ciranjang, Desa Sindangraja, Aroki.com, Korajam, Forum Pokdarwis, Asosiasi Destinasi wisata Cianjur.
Kepala Desa Sindangjaya Juandi mengaku merasa bangga atas pemasangan bendera di atas Jembatan Apung tersebut.
“Semoga Jembatan Apung yang sekarang masih dibangun semoga cepat selesai, karena secara tidak langsung bila jembatan selesai akan banyak menarik wisatawan domestik maupun wisatawan luar negeri yang akan mampu meningkatkan perekonomian masyarakat setempat,” tutup Kades.
***