Bakal Calon Bupati & Wabup Bandung Barat Tlah Jalani Tes Kesehatan
Unjang menegaskan komitmen pasangan EDUN untuk mengembalikan Bandung Barat ke khittah-nya
PenaKu.ID – Seluruh bakal pasangan calon (bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Bandung Barat (KBB) Jawa Barat telah menjalani tes kesehatan di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Kota Bandung pada Sabtu (31/8/24).
Di antara pasangan calon tersebut adalah Hengky Kurniawan – Ade Sudrajat (HADE), Edi Rusyandi – Unjang Asari (EDUN), Sundaya – Aa Maulana (BERDAYA), Dikdik – Gilang Dirga (DILAN), dan Jeje Richie Ismail atau Jeje Govinda – Asep Ismail.
Unjang Asari, calon wakil bupati dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang berpasangan dengan Edi Rusyandi, menyampaikan bahwa seluruh calon hadir dalam tes kesehatan dengan lengkap dan dilakukan secara bersamaan.
“Alhamdulillah, kami dari pasangan EDUN telah menyelesaikan semua tahapan tes kesehatan dan siap menghadapi tahapan selanjutnya,” ujar Unjang Asari setelah tes kesehatan di RSHS Bandung.
Kandidat Artis di Pilbup Bandung Barat Bukan Tantangan
Unjang juga mengungkapkan bahwa persiapan kampanye akan dilakukan setelah penetapan nomor urut dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) KBB.
“Kami akan mempersiapkan kampanye setelah nomor urut ke luar. Harapan kami, masyarakat dapat benar-benar memilih pemimpin yang berfokus pada kebutuhan mereka,” katanya.
Terkait kehadiran artis dalam Pilkada Bandung Barat, Unjang menilai hal tersebut bukanlah sebuah tantangan.
“Partai politik dan kandidat menggandeng artis adalah hal biasa. Pilkada terbuka bagi siapa saja, termasuk artis. Semua pasangan calon memiliki cita-cita dan visi misi yang baik,” jelas Unjang.
Lebih lanjut, Unjang menegaskan komitmen pasangan EDUN untuk mengembalikan Bandung Barat ke khittah-nya.
“Kami, Edi Rusyandi dan saya, sebagai Dwitunggal aktivis dan santri, berkomitmen untuk memperjuangkan masyarakat Bandung Barat agar dapat merasakan percepatan pelayanan dan kemakmuran dari semua segmen,” tutup Unjang.
***