PenaKu.ID – Satu unit rumah milik pasangan suami istri dari Pahruroji (54) dan Cacan (61) di Kampung Cipeutag, RT 02, RW 11, Desa Gadog, Kecamatan Pacet, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat ludes terbakar Selasa (01/11/22) siang.
Kebakaran rumah di Kampung Cipeutag Kabupaten Cianjur itu diduga dari korsleting listrik yang mengalami percikan api dan langsung melahap bangunan rumah.
Warga setempat sempat melakukan pemadaman dengan alat seadanya, namun upaya tersebut tak membuahkan hasil. Hanya dalam kurun waktu satu jam, rumah Pahruroji habis dilalap si jago merah.
“Kami bersama warga lainnya kompak ikut memadamkan kobaran api dengan alat seadanya, namun sayang kobaran api tak bisa dipadamkan begitu saja dan tidak mengakibatkan korban jiwa hanya pemilik rumah menderita kerugian materi saja,” ucap Sukirman (45) warga sekitar.
Sementara itu, Kepala Desa Gadog, Miftahudin, membenarkan kebakaran yang menimpa warganya itu.
Miftahudin menerangkan seluruh penghuni rumah sebanyak tujuh orang sudah dievakuasi ke tempat sanak-saudaranya. Ia menegaskan akan segera mengirim bantuan sosial untuk korban.
Usai kebakaran, warga dan bhabinkamtibas serta babinsa langsung membersihkan puing-puing bekas kebakaran.
“Kami harapkan kepada seluruh warga Desa Gadog yang sekiranya mampu mohon bantuan moril maupun materil untuk keluarga korban rumah terbakar,” pungkasnya.
**