PenaKu.ID – Warga Kampung Pasirsereh, RT 01, RW 01, Desa Mekargalih, Kecamatan Ciranjang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, dikejutkan dengan aroma tak sedap yang tercium dari sebuah rumah kontrakan pada Selasa (27/5/2025) sekitar pukul 07.00 WIB.
Bau menyengat itu berasal dari rumah kontrakan milik Kakek Ace (70), warga setempat yang diketahui sudah beberapa hari tidak terlihat oleh tetangga. Salah seorang warga kemudian melapor kepada ketua RW, yang langsung meneruskan informasi tersebut ke Pemerintah Desa Mekargalih.
Tak lama berselang, jajaran Polres Cianjur bersama Polsek Ciranjang, tim medis dari Puskesmas Ciranjang, perangkat desa, Bhabinkamtibmas, dan Babinsa Desa Mekargalih mendatangi lokasi kejadian.
“Setelah dipastikan aroma tak sedap berasal dari tubuh Kakek Ace yang ditemukan dalam keadaan meninggal dunia, kami langsung berkoordinasi dengan pihak desa dan aparat terkait,” ujar salah satu warga yang turut menyaksikan kejadian tersebut.
Jasad Kakek Ace kemudian dievakuasi dan dimakamkan di tempat pemakaman umum milik keluarga yang tidak jauh dari lokasi kontrakan.
Apa Penyebab Sang Kakek Meninggal?
Kepala Puskesmas Ciranjang, dr. Elfira Firdaus, Sp.DLP, mengatakan pihaknya mendapat laporan dari Pemerintah Desa Mekargalih dan Polsek Ciranjang terkait penemuan jenazah di dalam rumah.
“Berdasarkan hasil pemeriksaan luar terhadap jenazah yang dilakukan di tempat kejadian, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan. Korban diperkirakan meninggal dua hingga tiga hari sebelumnya, mengingat kondisi jasad sudah membengkak dan mengeluarkan bau tidak sedap,” jelas dr. Elfira.
Ia menambahkan, Kakek Ace diduga meninggal akibat penyakit jantung yang telah lama dideritanya. Hal ini juga diperkuat oleh keterangan dari pihak keluarga dan tetangga.
“Jadi, kematian korban murni disebabkan oleh penyakit jantung, tanpa ada indikasi kekerasan,” pungkasnya. **