Tutup
PenaPemerintahan

Tahun 2023, Pemkab Bandung Barat Kembali Gelontorkan Dana 79 M untuk Pebaikan Jalan Selatan

×

Tahun 2023, Pemkab Bandung Barat Kembali Gelontorkan Dana 79 M untuk Pebaikan Jalan Selatan

Sebarkan artikel ini
Tahun 2023, Pemkab Bandung Barat Kembali Gelontorkan Dana 79 M untuk Pebaikan Jalan Selatan
Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan (foto : istimewa)

PenaKu.IDPemkab Bandung Barat kembali menggelontorkan dana untuk perbaikan infrastruktur jalan wilayah selatan sebesar Rp 79 miliar pada tahun anggaran 2023.

Pada tahun 2022 lalu, Pemkab Bandung Barat menggelontorkan anggaran sebesar Rp285 miliar untuk memperbaiki jalan Kabupaten dari Cililin – Sindangkerta, Sindangkerta-Celak, Celak-Gununghalu, Bunijaya-Cilangari dan Cilangari-Cisokan yang saat ini sudah mencapai 97 persen pengerjaan.

Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan mengatakan, Pemkab Bandung Barat terus berupaya meningkatkan perekonomian masyarakat. salah satunya melalui perbaikan infrastruktur jalan.

“Alhamdulillah, secara bertahap kita perbaiki jalan-jalan yang sudah rusak sebagai implementasi untuk mewujudkan peningkatan perekonomian masyarakat. Kemarin saya melakukan perbaikan jalan wilayah selatan yang progresnya sudah mencapai 97persen,” kata Hengky. Selasa, (30/1/2023).

Ia pun menjelaskan, selain perbaikan jalan wilayah selatan, pihaknya juga membangun jembatan Tajim sebagai jembatan penghubung antara Kecamatan Gununghalu dan Sindangkerta.

Pembangunan jembatan penghubung dua kecamatan tersebut, diharapkan dapat memudahkan seluruh masyarakat dalam melaksanakan setiap aktivitasnya.

Pemkab Bandung Barat Genjot PAD

Pasca pandemi COVID-19, lanjut Hengky, Pemkab Bandung fokus terhadap pemulihan ekonomi masyarakat. Adanya jalan mulus diharapkan mampu memberikan efek domino bagi perekonomian seluruh masyarakat.

Saat ini, Pemkab Bandung Barat tengah mengembangkan destinasi wisata yang di wilayah selatan. Oleh karena itu, akses jalan menuju wisata tersebut harus bagus, sehingga kunjungan wisatawan bisa meningkat.

“Sesuai kemampuan anggaran, kita perbaiki jalan-jalan yang sudah rusak, kita juga tingkatkan kualitas bangunan jalan. Biar pengguna jalan bisa menikmati jalan mulus,” ujarnya.

Hengky pun menambahkan, Pemkab Bandung Barat bekerja keras untuk mencari potensi bagi peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD). Untuk menunjang kelancaran potensi PAD tersebut, terlebih dahulu aksesbilitas diperbaiki.

“Kita berharap dengan infrastruktur yang bagus, bisa memperlancar aktivitas masyarakat. Sehingga bisa memperkuat perekonomian kita,” pungkasnya.

**Source Diskominfotik KBB

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *