PenaSosial

Siti Muntamah Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan

Siti Muntamah Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan
Siti Muntamah Sosialisasi 4 Pilar Kebangsaan

PenaKu.IDSiti Muntamah salah sartu anggota DPRD Provinsi Jawa Barat Daerah Pemilihan (Dapil) I Kota Bandung dan Kota Cimahi melaksanakan kegiatan sosialisasi 4 pilar kebangsaan kepada masyarakat Kota Bandung di Ballrom Hotel Horison, Kota Bandung, Jawa Barat pada Sabtu (15/10/22).

Dalam kesempatan itu, Siti Muntamah melaksanakan sosilisasi 4 pilar kebangsaan bersama para aktivis perempauan serta aktivis sosial.

Siti mengatakan pembahasan sosialisasi 4 pilar kebangsaan kali ini ialah membahas beberapa isu yang sedang terjadi pada kehidupan bermasyarakat.

Isu serta permasalahannya antara lain, isu stunting, remaja, keluarga, inflasi. Untuk itu perempaun pelu pemahaman 4 pilar kebangsaan untuk bisa mencari jalan ke luarnya serta memperkuat dengan dilandasi oleh pemahaman 4 pilar kebangsaan.

“Dari 4 pilar ini dapat menjadi ruh dari semua kegiatan menjaga masyarakat Indonesia semakin memahami dan semakin yakin bahwa nilai-nilai Pancasila dan semua yang ada di dalam Undang-Undang Dasar 1945 menjadi basic dari semua yang dilakukan dalam kehidupan. Di tengah-tengah kita ada beberapa isu dari mulai isu stunting remaja keluarga inflasi pengangguran. Untuk itu dengan pemahaman 4 pilar kebangsaan kita pasti mampu mengatasi isu-isu yang sudah ada di tengah-tengah kita dan dapat ke luar dari permasalahan tersebut,” ucapnya.

***

Exit mobile version