PenaPeristiwa

Pohon Tumbang di Jalan Raya Cisarakan Tutup Akses

Pohon Tumbang di Jalan Raya Cisarakan Tutup Akses Kendaraan
Petugas tengah melakukan evakuasi

PenaKu.ID Pohon tumbang di Jalan Raya Cisarakan di ruas jalan provinsi yang menghubungkan Jalan Cikidang – Pelabuhanratu pada Sabtu (31/12/22) siang menutup badan jalan.

Bahkan, akses semua kendaraan pun tak dapat melintas di lokasi pohon tumbang di Jalan Raya Cisarakan tersebut.

Pohon tumbang di Jalan Raya Cisarakan tepat terjadi di Desa Buniwangi Kecamatan Pelabuhanratu Kabupaten Sukabumi Jawa Barat.

Petistiwa tersebut dipicu lantaran adanya curah hujan tinggi yang sejak Sabtu pagi mengguyur wilayah itu.

Petugas Satuan Lalu-lintas Polres Sukabumi yang berada di lokasi menyebutkan hingga kini pihaknya masih melakukan evakuasi terhadap reruntuhan pohon.

“Hujan keras yang cukup lama ini menjadi penyebab pohon tumbang di wilayah ini,” ujar Kanit Gakkum Polres Sukabumi Ipda M. Fajar.

Lanjut dia, pihaknya memastikan akan segera melakukan pengangkatan pohon tersebut agar akses jalan segera dapat dilalui.

**

Exit mobile version