Ragam

Ormas Bridgez Haurwangi Geruduk Kantor Polisi, Ada Apa?

Ormas Bridgez Haurwangi
Ormas Bridgez haurwangi datangi polsek bojongpicung

PenaKu.ID – Ormas Bridgez Haurwangi Kabupaten Cianjur Jawa Barat menggeruduk Kantor Polsek Bojongpicung terkait pembacokan terhadap salah seorang anggota Bridgez, Ali Nurdin (30), Warga Kampung Pasirwaru, Desa Mekarwangi Kecamatan Haurwangi pada Minggu (18/7/21) malam yang diduga dilakukan dua orang pemotor hingga kulit kepala korban terkelupas dan dirawat di RSUD Cianjur.

Ketua Ormas Bridgez Haurwangi Lucky Reza menjelaskan pihaknya melakukan pelaporan atas penganiayaan dan pembacokan yang menimpa anggotanya.

Promo

Padahal, sebelumnya, kata lucky, pihkanya sudah melakukan islah dan bermusyawarah di Kantor Polisi Bojongpicung dengan kelompok yang diduga melakukan tindakan kepada anggotanya itu dalam surat perjanjian kesepakatan untuk tidak melakukan keributan.

Ormas Bridgez Haurwangi Kecewa

“Namun sayang  pada malam hari  Iduladha (malam takbir) sekelompok ormas tersebut menyerang lagi pada Firman (18) anggota Brigez di jalan Parabon Desa Kertasari Haurwangi dan menyerang lagi ke rumah Dewan Pakar Brigez Dadan Sujana di Kampung Parabon,” ungkap Lucky kepada media, Rabu (21/7/21).

Lucky meminta kepolisian dapat mengungkap kasus tersebut sesuai hukum yang berlaku dan menangkap pelaku.

“Karena mereka telah melanggar kesepakatan bersama dan melakukan lagi penganiayaan terhadap anggota Ormas Brigez,” pintanya.

Sementara itu Kapolsek Bojongpicung Iptu Eriyanto, S.H membenarkan adanya laporan Bridgez tersebut.

“Setelah selesai pelaporan diterima maka dalam waktu dekat akan langsung melakukan penyelidikan sesuai dengan laporan pengurus Ormas Brigez Haurwangi,” pungkasnya.

(a_sam)

Exit mobile version