PenaPolitik

Farewell And Welcome Parade Kapolda Jawa Barat

IMG 20190504 WA0022
kabaintelkam Polri Beserta Istri

Bandung, LabakiNews.id –

Dalam rangka rangkaian serah terima jabatan Kepala Kepolisan Daerah Jawa Barat dari Irjen Pol. Drs. Agung Budi Maryoto, M.S.I.. kepada Irjen Pol Drs,Rudy Sufahriadi, bertempat lapangan upacara Mapolda Jabar Jalan Soekarno-Hatta 748 Kota Bandung, Sabtu (4/5/2019), dilaksanakan Upacara Farewell and Welcome Parade.

Hadir pada acara Farewell and Welcome Parade tersebut Wakapolda Jabar Brigjen Pol. Dr. Akhmad Wiyagus, S.I.K.,M.S.I.,M.M., para Pejabat Utama Polda Jabar, serta Ketua Bhayangari Jawa Barat beserta seluruh jajaran pengurus, para Kapolrestabes, Kapolresta, Kapolres jajaran Polda Jabar, dan seluruh anggota Mapolda Jabar.

Farewell and Welcome Parade Kapolda Jabar tersebut ditandai dengan penyerahan Pataka Polda Jabar “Ganda Wibawa Cakti” dari Kapolda Jabar yang sekarang menjabat Kabaintelkam Polri Irjen Pol. Drs. Agung Budi Maryoto, M.S.I., kepada Kapolda Jabar Irjen Pol. Drs. Rudy Sufahriadi.

Irjen Pol. Drs. Agung Budi Maryoto, M.S.I., mengatakan bahwa serah terima jabatan merupakan bagian dari siklus pembinaan SDM Polri dalam rangka kaderisasi dan regenerasi pada level top management, yang telah disusun dan dijalankan secara terencana, terpola dan terprogram sesuai kebutuhan organisasi Polri.

Berbagai program kerja yang telah dilaksanakan, tentunya atas dukungan dan kerja keras seluruh staf dan jajaran, oleh karena itu, diucapkan terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh Kasatker dan Kasatwil beserta seluruh personil Polda Jabar, yang telah bertugas secara optimal.

Kapolda Jabar Irjen Pol. Drs. Rudy Sufahriadi dalam sambutannya menyampaikan selaku pimpinan Polda Jabar yang baru, mengucapkan terima kasih yang tulus dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Irjen Pol. Drs. Agung Budi Maryoto, M.S.I., atas kepemimpinan dan pelaksanaan tugas, dalam mendinamisir operasionalisasi Polda Jabar dan jajaran, sehingga mampu meletakkan dasar-dasar kepemimpinan yang komprehensif , serta menjalin hubungan kerja dengan kemitraan yang harmonis , dan bersinergis dengan Pemerintah Daerah mapun instansi terkait, serta seluruh potensi masyarakat Jawa Barat.

Dituturkan oleh Kapolda Jabar, akan menjadi acuan yang memudahkan langkah kerja berikutnya, didalam memimpin organisasi Polda Jabar ini, sehingga tugas -tugas Polri dalam menjaga situasi Kamtibmas yang kondusif, menegakkan hukum, serta memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat, dapat terwujud, khususnya pada pelaksanaan pengamanan tahapan Pemilu 2019.

Selanjutnya Kapolda Jabar juga mengharapkan kepada Waka Polda Jabar , para Pejabat Utama Polda Jabar , para Kasatwil dan seluruh anggota jajaran Polda Jabar beserta segenap Bhayangkari mohon dukungan, kerja keras, loyalitas, dedikasi dan tanggung jawab kiranya dapat dipelihara, dilanjutkan dan ditingkatkan di masa – masa yang akan datang, dalam mengantisipasi tantangan tugas Polri yang semakin kompleks.

Setelah kegiatan Upacara Farewell and Wellcome Parade, acara dilanjutkan dengan pelepasan Irjen Pol. Drs. Agung Budi Maryoto, M.S.I., beserta Ibu Wini Agung Budi Maryoto, mulai dari lapangan Mapolda Jabar hingga pintu keluar Mapolda Jabar dengan menggunakan panser. Irjen Pol. Drs. Agung Budi Maryoto, M.S.I., dilepas oleh Kapolda Jabar Irjen Pol. Drs. Rudy Sufahriadi, Waka Polda Jabar, Brigjen Pol. Dr. Akhmad Wiyagus, S.I.K.,M.S.I.,M.M., Ketua Pengurus Daerah Bhayangkari Jawa Barat Ny. Lulytha Rudi Sufahriadi beserta jajaran pengurus, para pejabat utama Polda Jabar, Kapolrestabes, Kapolresta, dan Kapolres jajaran Polda Jabar, serta seluruh anggota Mapolda Jabar.

(Nrl/hms)

Exit mobile version