PenaRagam

Abah Deden Berinovasi, Namun Sayang Pemerintah Belum Melirik

cropped IMG 20190828 WA0065
Abah deden sang inovator

Kab. Sukabumi, LabakiNews.id –

Ketua LPKDN Kab. Sukabumi R Arief Lesmana dan beberapa anggotanya kembali mengunjungi Gubug reot tempat tinggal Abah Deden (67thn) di Kp. Pondokkaso RT.01/01 Ds. Pondokkaso Tonggoh Kec. Cidahu Sukabumi terkait penemuannya yang beberapa waktu yang lalu ramai diperbincangkan.

Arif mengatakan, Sengaja saya dan beberapa anggota LPKDN DPD Sukabumi menemui abah Deden untuk menggali informasi lebih dalam terkait penemuannya tersebut.

Deden menjelaskan bahwa penemuannya ini belum dapat bekerja secara maksimal dikarenakan masih banyak alat penunjang lainnya yang tidak dapat beliau dapatkan, karena ketidak mampuannya secara finansial.

Abah Deden mengatakan pula, Alat penunjang yang saya butuhkan masih banyak dan harganya mahal, saya tidak sanggup membelinya karena keadaan saya saja kekurangan seperti ini.

Lebih lanjut abah Deden mengungkapkan, alat penemuan ini bisa dibuktikan kinerjanya, Alat tersebut saat ini dibuat dari bahan bekas pakai ( limbah ) dan perlu dibuatkan dengan menggunakan bahan yang layak sehingga kinerja alat tersebut menjadi sempurna, ungkapnya.

Hal senada diungkapkan Arif, Bila dicermati penemuannya ini sungguh luar biasa, hanya dengan menggunakan bahan bekas pakai, beliau bisa membuat satu rancangan motor penggerak pembangkit listrik tenaga angin. Saat ini Abah Deden membutuhkan bantuan untuk mewujudkan penemuannya tersebut.

Abah Deden mengharapkan alat penemuannya ini dibuat dengan menggunakan bahan yang layak dan disediakan juga alat penunjang yang lainnya, saat ini peran pemerintah sangat dibutuhkan untuk mewujudkan penemuannya, agar manfaat dari alat penemuan ini bisa dirasakan oleh masyarakat luas. Pemerintah seharusnya memperhatikan dengan seksama dan turut serta aktif mempasilitasi agar alat temuannya tersebut dapat segera terwujud dan manfaatnya bisa dinikmati oleh masyarakat luas. Tidak ada salahnya jika pemerintah bisa memberikan solusi dan kesempatan untuk membuktikan, meneliti, mengkaji lalu mewujudkan penemuannya tersebut hingga menjadi satu hasil karya putra daerah yang bermanfaat bagi masyarakat luas, terangnya.

Dikutip dari laman postnewstime.com pada 28/08/19 Sekda Kab Sukabumi H. Iyos Somantri menerangkan dan merasa bangga atas adanya temuan ini.

“Saya belum tahu dan belum ada tembusan , baru kali ini saya dengar, alhamdulilah ternyata kab.Sukabumi selain kaya akan alam dan panorama, tapi juga memiliki orang orang hebat seperti yang di sampaikan, kami saat ini menunggu laporan atau kompirmasi dari kecamatan , setelah itu nanti kita bisa arahkan team penguji dan Team Ahli untuk mengecek nya kelapangan, terima kasih atas info dan masukan untuk menjadikan kab.Sukabumi lebih baik dan lebih maju,” pungkas Sekda , senin 26/08/2019.

( tds )

Exit mobile version