PenaOlahraga

Timnas Indonesia Tundukkan Arab Saudi, Raih Kemenangan Perdana di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Timnas Indonesia Tundukkan Arab Saudi, Raih Kemenangan Perdana di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
Hasil Indonesia vs Arab Saudi/(instagram/@timnasindonesia)

PenaKu.IDTimnas Indonesia berhasil meraih kemenangan perdana di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan mengalahkan Arab Saudi 2-0 pada pertandingan yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta.

Kemenangan ini membawa Timnas Indonesia naik ke posisi ketiga klasemen sementara Grup C, dengan mengoleksi 6 poin dari enam laga yang telah dimainkan.

Pada pertandingan yang berlangsung intens, Timnas Indonesia mencetak dua gol melalui pemain muda Marselino Ferdinan.

Goal Perdana Timnas Indonesia

Gol pertama tercipta pada menit ke-32 setelah Marselino menerima umpan matang dari Ragnar Oratmangoen dan melepaskan tendangan keras ke sudut kiri atas gawang yang dijaga oleh Ahmed Al-Kassar. Keunggulan 1-0 ini bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, Timnas Indonesia menggandakan keunggulan pada menit ke-57.

Berawal dari serangan balik cepat, tendangan Marselino sempat membentur pemain belakang Arab Saudi, namun bola rebound langsung disambut dengan sontekan yang mengecoh kiper Arab Saudi, Ahmed Al-Kassar, menjadi gol kedua untuk Indonesia.

Arab Saudi yang tertinggal mencoba meningkatkan intensitas serangannya dengan memasukkan sejumlah pemain depan seperti Musab Al-Juwayr dan top skor Saleh Al-Shehri.

Meski begitu, Indonesia memilih untuk bertahan dan menunggu serangan balik.

Pelatih Shin Tae-yong melakukan beberapa pergantian pemain dengan menarik ke luar beberapa pemain kunci, seperti Marselino Ferdinan dan Sandy Walsh, untuk memberi ruang bagi Pratama Arhan, Nathan Tjoe-A-On, dan Yakob Sayuri.

Arab Mulai Agresif Tekan Timnas Indonesia

Pada 10 menit terakhir babak kedua, Arab Saudi mulai melancarkan serangan lebih agresif.

Salah satu peluang terbaik hadir dari Saleh Al-Shehri yang melepaskan tembakan keras, namun sayangnya bola meleset jauh di atas mistar gawang Indonesia yang dijaga Maarten Paes.

Selain itu, tandukan Abdullah Radif juga gagal menemui sasaran. Tensi pertandingan meningkat dengan dikeluarkannya kartu kuning untuk Ivar Jenner dan kartu merah untuk Justin Hubner pada menit ke-90. Meski Arab Saudi bermain dengan 10 pemain di akhir pertandingan, mereka gagal mencetak gol balasan.

Kemenangan 2-0 ini membuat Indonesia sementara berada di posisi ketiga klasemen Grup C dengan 6 poin, di bawah Jepang (16 poin) dan Australia (6 poin).

Jepang di pertandingan lain berhasil mengalahkan China 3-1, sementara Australia akan bertanding melawan Bahrain pada dini hari nanti.

**

Exit mobile version