PenaKu.ID – Tedi Surahman anggota DPRD Kab. Bandung mendapatkan berbagai keluhan warga saat melaksanakan reses masa sidang III di Desa Margahayu Selatan Kecamatan Margahayu, Kab Bandung Jawa Barat, Minggu (18/7/21).
Saat dikunjungi secara door to door dengan menerapkan protokol kesehatan dan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, warga menyampaikan kepada Tedi Surahman mengenai bantuan sosial, masyarakat miskin tak terdata, dan masyarakat miskin baru.
“Masyarakat mempertanyakan, mengapa yang menerima bantuan selalu orang yang sama, malah hingga berkali-kali,” kata Tedi Surahman di Margahayu, Senin (19/7/2021).
Tedi Surahman Prihatin
Padahal menurut warga, dia menambahkan, sudah dilakukan pendataan ulang untuk penerima bantuan. Kenyataannya hingga sekarang masih saja terlewati. Jelas hal tersebut menimbulkan kecemburuan sosial.
Dia merasa prihatin dengan keadaan itu, dan meminta kepada pemerintah, untuk kembali melakukan validasi data warga miskin agar bisa tepat sasaran. Selanjutna aspirasi dari warga itu akan dijadikan catatan sebagai agenda kerja untuk ditindaklanjuti.
Selain melakukan dialog dengan warga, dia juga membagikan makanan dan masker, juga mengimbau kepada warga untuk selalu waspada dengan ancaman pandemi covid 19 yang sekarang ini masih mengintai.
“Aspirasi lainnya dari warga yang diterima, tentang perbaikan infrastruktur, dan akselerasi pemulihan perekonomian masyarakat yang diharapkan bisa segera diimplementasikan,” ujar dia.
(ALF)