PenaPeristiwa

Tabrakan Truk Box vs Motor, Pemotor Luka Serius

Tabrakan Truk Box vs Motor, Pemotor Luka Serius
Tabrakan Truk Box vs Motor, Pemotor Luka Serius

PenaKu.IDTabrakan truk box vs motor terjadi di Jalan Raya Cainjur – Bandung tepatnya di ujung Jembatan Cisokan di Kampung Pasanggrahan Desa Ciranjang Kecamatan Ciranjang Kabupaten Cianjur Jawa Barat pada Jumat (23/12/22) sekira pukul 11.30 WIB.

Tabrakan truk box vs motor tersebut tidak mengakibatkan korban jiwa, hanya pengemudi motor beserta penumpangnya mengalami luka berat. Selain itu, sepeda motor mengalami ringsek serta bagian kiri depan mobil juga cacat.

Informasi yang berhasil dihimpun, saat itu mobil truk box dengan nomor polisi D 8321 GL melaju kencang dari arah Cianjur menuju Bandung. Sementara motor matic dengan nomor polisi F 6821 XW melaju dari arah Bandung menuju Cianjur.

Sesampainya di ujung Jembatan Cisokan, tabrakan pun tak terelakan. Ayi Suherman pengemudi motor dan satu orang penumpang yang dia bonceng mengalai luka berat. Bahkan, diinformasikan Ayi mengalami patah tulang belakang.

Tak lama berselang, aparat kepolisian setempat tiba di lokasi untuk melakukan evakuasi. Kedua korban pun segera dilarikan ke puskesmas terdekat.

“Saya tidak tahu persis terjadinya tabrakan truk box dengan motor, namun hanya mendengar suara tabrakan dan jeritan orang banyak, setelah dilihat ternyata benar ada tabrakan,” ujar Agus Wahyu (50) warga setempat.

Sementara itu, dua orang petugas kepolisian Aiptu Dede Hermawan dan Brigadir Candra S membenarkan tabrakan truk box vs motor di Jalan Raya Cianjur – Bandung pada Jumat siang itu.

“Kami hanya tugas menangani awal saja penanganan seterusnya dilaksankan para petugas dari Polres Cianjur,” pungkasnya.

***

Exit mobile version