PenaKu.ID – Beberapa rumah warga yang berada di bibir pantai Bangka Barat Desa Pala, Kecamatan Parittiga, Kabupaten Bangka Barat Babel ambruk dihantam air laut pasang pada Rabu (13/1).
Gelombang air pasang tersebut disertai dengan hujan deras dan angin kencang yang mengguyur wilayah itu.
Salah seorang saksi, Zer, menyebut satu rumah hancur parah sampai tak berbentuk.
“Kejadian tersebut sekira pukul 09.20 WIB pagi tadi, Yang hancur sama sekali dan tidak layak bisa dihuni rumah Bapak Feri, sudah rata dengan tanah,” Ujar Zer yang merupakan saksi mata kejadian tersebut dikutip babel.siberindo.
Dia juga mengatakan rumah lain di sekitar lokasi pantai hampir rata-rata mengalami kerusakan akibat hantaman gelombang tersebut. Meski begitu, kata Zer, tidak sampai ada korban jiwa.
“Kalau rumah sekitar semua pinggiran pantai kena semua, perabot-perabot rusak semua,” jelas Zer.
Adapun korban, Feri yang rumahnya mengalami kerusakan parah sehingga tidak dapat dihuni kembali, kini menumpang bermukim di rumah tetangga sekitar.
“Untuk sementara Bapak Feri terpaksa menginap dirumah tetangganya, saya berharap ada bantuan dari pemda setempat karena kasihan melihat keadaan Bapak Feri dan keluarganya,” cetusnya.
Sementara Camat Parit Tiga, Madirisa meminta kepada Kepala Desa setempat untuk segera melaporkan kejadian tersebut ke dinas terkait di Pemkab Bangka Barat. Dalam hal ini Satpol PP dan Penanggulanan Bencana.
“Saya berharap pemerintah kabupaten Bangka Barat memberi bantuan” pintanya.
**Redaksi
Rumah Ambruk Diterjang Air Laut di Pesisir Bangka Barat
×
Rumah Ambruk Diterjang Air Laut di Pesisir Bangka Barat
Sebarkan artikel ini