PenaRagam

Puluhan Warga Desa Cangkorah Ikuti Sosialisasi Waspada Transaksi Narkotika

IMG 20201210 110457 HDR
Bhabinkamtibmas Desa Cangkorah bersama dengan Pemdes Desa Cangkorah dan Karang Taruna Desa juga 17Rw

PenaKu.ID – Puluhan warga Desa Cangkorah Kecamatan Batujajar Kabupaten Bandung Barat mengikuti Sosialisasi waspada transaksi narkotika, alkohol, psikotripa dan zat adiktif (Napza).

Hal tersebut dilakukan sebagai upaya pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba (P4GN) di wilayah desa Cangkorah.

Kepala Desa Cangkorah Asep Mulyana mengatakan, Pemerintah Desa (Pemdes) Cangkorah selalu mensosialisasikan program desa bersih dari narkoba (bersinar) demi terciptanya desa Cangkorah bersih dari narkoba.

“Yang diundang itu 17RW yang diwakili dua orang tiap rw dalam satu rw, juga tokoh masyarakat dan tidak ketinggalan juga karang taruna,” kata Asep kepada PenaKu.ID Kamis, (10/12/2020)

Selain itu, kedepannya Pemdes Cangkorah akan membentuk satuan tugas (satgas) anti narkoba di setiap wilayah, untuk menangani dan mengatasi permasalahan tersebut.

“Insya Alloh, ketika ada anggaran kita akan anggarkan selalu sosialisasi tersebut, untuk mengatasi permasalahan yang ada di desa Cangkorah,”ujarnya

Ia berharap, dengan adanya sosialisasi tersebut bisa dipahami/mengerti oleh seluruh masyarakat dan Desa Cangkorah bisa terhindar dari penyalahgunaan narkotika.

“Untuk Pemda KBB semoga selalu mensuport atau mendukung dengan adanya kegiatan ini,”harapnya

Sementara Bhabinkamtibmas Desa Cangkorah Aiptu Arief mengatakan, anime warga desa cangkorah berkaitan dengan narkoba sangat tinggi.

“Warga juga akan berupaya membantu dalam memberantas narkoba diwilayah desa Cangkorah,”katanya.

Ia mengimbau, kepada seluruh warga Desa Cangkorah agar mengantisipasi untuk memerangi narkoba atau penyelundupan narkoba masuk ke setiap wilayahnya.

“Akan terus mendalami peredaran narkoba dan masih mununggu informasi dari warga setempat yang berkaitan langsung dengan pengguna atau pembeli narkoba tersebut,”tandasnya

CepDar

Exit mobile version