PenaPeristiwa

Panglima TNI: Seluruh Awak Nanggala-402 Gugur

mars scaled e1619353773762
Panglima TNI Hadi Tjahyanto saat menggelar siaran persn di Bali, Minggu (25/4)

PenaKu.ID – Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahyanto mengatakan prajurit yang berada di dalam KRI Nanggala-402 telah gugur.

Hadi juga menegaskan hingga saat ini pencarian masih terus dilakukan petugas.

“Berdasarkan bukti-bukti otentik yang ditemukan diperairan Bali Utara, dapat dinyatakan KRI Nanggala-402 telah tenggelam dan seluruh awaknya telah gugur,” ujar Hadi Tjahyanto dalam siaran persnya, di Bali, Minggu (25/4)..

Karena, kata Hadi, Satgas SAR telah mengerahkan segala kemampuannya untuk memastikan keberadaan KRI Nanggala-402.

KRI Rigel  telah melakukan pemindaian secara akurat dengan multibeam sonar dan magnetometer untuk menghasilkan citra bawah air yang lebih detail.

MV Ship Rescue juga telah menurunkan ROV-nya untuk memperkuat citra bawah air.

“Telah diperoleh citra yang telah dikonfirmasi sebagai bagian dari KRI Nanggala-402. Meliputi, vertikal belakang, jangkar, bagian luar badan tekan, kemudi selam timbul, bagian kapal yang lain termasuk baju keselamatan awak kapal MK11,” pungkas Hadi.

Oleh karena itu, hingga hari kelima ini pencarian kapal selam KRI Nanggala-402 yang hilang kontak di perairan Bali Utara sejak Rabu 21 April 2021 dipimpin lagsng Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto dengan menggunakan KRI dr. Soeharso.

Pencarian kembali dilakukan pada Minggu 25 April 2021 bersama KSAL Laksamana TNI Yudo Margono.

Diketahui Panglima TNI menaiki Helly Bell 412 EP bertolak dari Base Ops Lanud I Gusti Ngurah Rai menuju KRI dr Soeharso sekira pukul 11.20 WITA, dan melakukan pemantauan selama 4 jam dan kembali di Base Ops Lanud I Gusti Ngurah Rai sekitar pukul 15.20 WITA.

**Red/siberindo

Exit mobile version