PenaPolitik

Muscab PKB untuk Meningkatkan Kader yang Sarat Kompetensi

IMG 20210307 WA0349
Musyawarah cabang partai PKB DPC kota bandung, Minggu (7/3/21)

PenaKu.ID – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menggelar musyawarah cabang (Muscab) VI serentak se Jawa Barat pada Minggu (7/3/21).

Muscab yang digelar Dewan Perwakilan Cabang (DPC) Partai PKB Kota Bandung berlangsung di Aula Grand Asrilia Hotel, jalan Pelajar Pejuang 45 Kota Bandung, Jawa Barat.

Ketua Umum DPP PKB, Abdul Muhaimin Iskandar alias Gus Ami memberikan petuah lewat telekonferensi kepada para kader akan pentingnya meningkatkan kapabilitas.

“Partai PKB harus memberikan suri keteladanan, amanah dan bertanggungjawab atas pemberian tugas dan mandat yang diberikan, baik yang duduk di kabinet, sebagai anggota dewan DPRRI, DPRD Provinsi, DPRD Kota dan Kabupaten sesuai taglen Peduli Umat Melayani Rakyat,” ungkap Gus Ami.

“Arah perjuangan PKB dalam mencapai tujuan sangatlah penting dengan memanajemen dari perencanaan, kestrukturan, aksi dan pengawasan agar tercapai sesuai harapan,” tambah Gus Ami.

Gus Ami memandang Jawa Barat sebagai tolak ukur politik nasional.

“Jawa Barat sangat potensial untuk perkembangan bahkan menjadi basic suara politik nasional, oleh karena itu perlu kajian kaderisasi sistematis untuk menumbuhkan perbaikan dan menjadi agen perubahan membangun sumber daya manusia ditubuh politik PKB,” terangnya.

Sementara itu, H. Erwin Affandie, S.E., alias Kang Erwin sebagai Ketua DPC PKB Kota Bandung menyebutkan bahwa politik adalah ibadah dan PKB ialah berkah.

“PKB didirikan dan di dalamnya berisi para ulama. Selain itu insan PKB dituntut memberikan kemanfaatan bagi sesama,” tutur Kang Erwin.

Lanjut Kang Erwin, Alhamdulillah DPC PKB Kota Bandung mengalami perkembangan signifikan dari perolehan suara di Kota Bandung.

“Dari perolehan suara empat puluh ribuan suara hasil pilkada kemarin menjadi enam puluh lima suara dan Alhamdulillah perolehan pribadi paling tinggi,” katanya.

“Semoga ke depannya semua pengurus dan kader di dalam tubuh PKB semakin solid, tetap membangun sinergiritas dan konsolidasi, dedikasi dan menumbuhkan ide-ide gagasan baru, kreativitas dan inovatif serta soluktif mengatasi masalah,” tandasnya.

Walikota Bandung, H. Oded Muhammad Danial yang biasa disapa Mang Oded sebagai pembina dari partai politik yang ada di Kota Bandung memberikan pesan dan petuah dalam pidatonya mengapresiasi muscab DPC PKB Kota Bandung ke VI tersebut.

“Semoga Muscab ini melahirkan para pemimpin, pengurus dan kader baru yang berkualitas sesuai harapan dalam musyawarah,” ucap Mang Oded.

Mang Oded menjelaskan bahwa pemimpin yang baik berdasarkan hasil musyawarah.

“Betapa pentingnya musyawarah untuk mufakat merupakan kesepakatan atas kesolidan sebuah organisasi,” pungkasnya.

Mang Oded didaulat membuka Muscab DPC PKB Kota Bandung ke VI dengan memukul Goong sebanyak enam kali.

“Semoga Muscab menghasilkan sesuai harapan, selamat dan sukses,” seru Mang Oded.

Setelah dibuka Walikota Bandung, Mang Oded, Muscab dilanjutkan hingga terpilih Ketua, Pimpinan, Pengurus dan Kaderisasi PKB Kota Bandung; dari DPC Kota Bandung, DPAC hingga tingkat Ranting.

Selain Wali Kota Bandung, Muscab DPC PKB juga turut dihadiri oleh Acep Adang Ruhiyat sebagai Ketua Dewan Syuro DPW PKB Jabar, Ketua DPD dan Sekjen Gerindra, Ade Supriadi dan Ferry Rismafury, Perwakilan PKS oleh Kang Iyung ( Khairullah ), Ketua DPC PDIP, Kang Memet (H. Achmad Nugraha, DH.,SH., Perwakilan Golkar H. Rizal, Ketua DPD PSI, Yoel Yosaphat, Ketua KPU Kota Bandung, Suharti, Perwakilan Bawaslu, perwakilan PCNU, Pimpinan, Dewan Suro, Kader, Pengurus dan tamu undangan lainnya.

Reporter: Wanz
Editor: Dp

Exit mobile version