PenaPolitik

Kuota Gratis dari Lutfi Dinilai Kreatif Warga

Kuota Gratis dari Lutfi Dinilai Kreatif Warga
Warga penerima bantuan kartu kuota gratis.

PenaKu.IDKuota gratis dari Lutfi Hafiyyan anggota DPRD dari Fraksi PDI Perjuangan Kab Bandung yang diberikan kepada warga saat reses masa sidang III belum lama ini, menuai apresiasi dari sejumlah warga yang ia temui.

mengulas beberapa keluhan warga saat reses, dikatakannya hampir semua warga mengeluhkan masalah perekonomian, bantuan sosial, infrastruktur, pendidikan, nasib buruh korban PHK, petani, dan guru ngaji. Serta mempertanyakan realisasi program prioritas 100 hari kerja Bupati Bandung.

Saat kunjungan, tak sedikit legislator menemukan rumah tidak layak huni (Rutilahu) yang secara kebetulan penghuninya warga lanjut usia dan tinggal sebatang kara. Sehingga membuat trenyuh hati karena keberadaannya itu.

Kuota Gratis dari Lutfi untuk Daring

Terkait kuota gratis yang diberikan, Ia menilai hal itu akan sangat bermanfaat diberikan di tengah pembelajaran daring (dalam jaringan).

Luthfi Hafiyyan, mengatakan, pemberian kartu kuota itu merupakan bentuk kepeduliannya terhadap masa depan generasi muda yang akan menopang rasa tanggung jawab dibahunya untuk berbuat bagi nusa dan bangsa.

“Semoga apa yang saya berikan itu bisa bermanfaat bagi semua warga,” katanya melalui telepon, Jum’at (23/7/2021).

Dia menambahkan, ada keterbatasan yang harus dipatuhi saat melaksanakan reses saat ini. Jumlah warga peserta hanya diperbolehkan maksimal 10 orang saja sebagai perwakilan. Selanjutnya semua legislator harus melakukan dialog secara door to door yang kadangkala dilakukan di pinggir jalan.

“Tapi itu bukan halangan bagi kami untuk mengimplementasikan reses yang dilaksanakan agar dapat maksimal. Karena kami ada untuk masyarakat, kami hadir sebagai pelayan masyarakat, dan kewajiban kami berusaha untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat,” ujar dia.

(ALF)

Exit mobile version