PenaRagam

Kolam Retensi Pasirkaliki Kurangi Dampak Banjir

Kolam Retensi Pasirkaliki Diresmikan, Berikut Pesan 2 Plt
Kolam Retensi Pasirkaliki di Kota Cimahi untuk mengurangi dampak banjir

PenaKu.IDKolam Retensi Pasirkaliki di Kota Cimahi Jawa Barat telah diresmikan oleh Pemerintah Kota Cimahi dan Pemerintah Kota Bandung, Rabu (16/02/22).

Kolam Retensi Pasirkaliki dibangun untuk mengurangi dampak banjir di perbatasan Kota Cimahi dan Kota Bandung.

Kolam Retensi Pasirkaliki diyakini mampu menampung air sekitar 28 ribu meter kubik. Kolam ini dibanguan di lahan milik Pemerintah Kota Cimahi dengan luas 9.190 meter persegi.

“Saya atas nama Pemkot Cimahi dan masyarakat Kota cimahi mengucapkan terima kasih bahwa kolam retensi telah diresmikan bersama antara Plt Walikota Bandung juga Plt Walikota Cimahi,” kata Pelaksana Tugas (Plt) Walikota Cimahi Ngatiyana saat persemian kolam retensi di Jalan Budi, Cimahi Utara, Rabu (16/02/22).

Ngatiyana menilai Kolam Retensi Pasirkaliki merupakan wujud kerja sama dan kolaborasi yang baik antara semua stakeholders.

“Ini kerja sama yang baik walaupun secara singkat alhamdulilah kolam retensi ini bisa mengurangi banjir yang ada di Kota Cimahi dan Kota Bandung yang beririsan dengan perbatasan Cimindi, Cilemer maupun Cikukulu,” katanya.

Nagtiyana menuturkan pada tahun 2023 mendatang, kolam tersebut diharapkan dapat segera dibangun secara permanen dan secara maksimal oleh pihak Balai Besar Wilayah Sungai Citarum.

“Sekali lagi dengan lahan yang ada di sini kita wujudkan bahwa kita bekerja, bukan teori tapi kita bekerja dan kerja nyata di lapangan,” tandas Ngatiyana.

Kolam Retensi Pasirkaliki Buah Kolaborasi

Sementara Pelaksana Tugas (Plt) Walikota Bandung Yana Mulyana mengungkapakan hal yang sama atas keberhasilan pembangunan Kolam Retensi Pasirkaliki di Kota Cimahi.

“Jadi lahan ini disiapkan oleh Pemerintah Kota Cimahi dan kami dari Pemkot Bandung secara swakelola melaksanakan pembuatan kolam retensi ini. Yang penting secara fungsi ini sudah bisa dilakukan dan kemarin berfungsi dengan baik menguransi dampak banjir yang terjadi di beberapa titik, baik di Kota Bandung dan Kota Cimahi,” terang Yana Mulyana.

Yana berterimakasih kepada Pemkot Cimahi atas kerja sama yang baik untuk memberikan pelayanan yang baik pula terhadap masyarakat.

“Mudah-mudahan kolaborasi ini bisa kita tingkatkan di beberapa sektor lain dan sekali ini membuktikan bahwa batas kewenangan dan batas wilayah ternyata tidak menjadi masalah apabila kita sama punya niat untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan baik,” tutup Yana.

***

Exit mobile version