Tutup
PenaEkonomi

Warga Kab. Sukabumi Antusias Sambut OPM Dari Pemprov Jabar Dan Pemkab Sukabumi

×

Warga Kab. Sukabumi Antusias Sambut OPM Dari Pemprov Jabar Dan Pemkab Sukabumi

Sebarkan artikel ini
download 1 3
download 1 3
Puluhan warga yang memanfaatkan pasar murah

Kab. Sukabumi, LabakiNews.id –

Pemerintah Provinsi Jawa Barat bekerja sama dengan Pemerintah Kabupaten Sukabumi menggelar Operasi Pasar Murah (OPM) di Kampung Cilubang Desa Hegarmanah Kecamatan Cicantayan Kabupaten Sukabumi, Rabu (15/05/2019)

Operasi ini dilakukan Pemerintah baik Pemkab Sukabumi maupun Pemprov Jabar untuk menekan Harga kebutuhan yang mulai naik, sehingga diharapkan sembilan bahan pokok di bulan ramadhan ini harganya tetap stabil dan terjangkau oleh daya beli masyarakat Sukabumi

Kegiatan OPM di Sukabumi dilaksanakan di tiga Kecamatan, salah satunya di Kecamatan Cicantayan yang dalam OPM kali ini mendapatkan 4000 kupon untuk Delapan Desa yang ada diwilayahnya, masing masing Desa mendapat kuota 500 kupon.

Seperti yang disampaikan, Nalendra Wisaksono selaku Kepala UPTD Balai Pengujian dan Sertifikasi Mutu barang Keramik dan tabung gas Bogor,
Pemprov Jawa Barat menyiapkan 8000 paket subsidi untuk OPM di tiga Kecamatan di Kab. Sukabumi, untuk Kec. Cicantayan 4000 paket, Kec. Sukabumi 3000 paket dan Kec. Cidahu 1000 paket

” kegiatan ini merupakan Program kerjasama Pemprov Jabar dengan Pemkab Sukabumi melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan dalam bentuk operasi pasar murah yang diperuntukan bagi rumah tangga miskin di tiga kecamatan yang ada di kabupaten Sukabumi diantaranya Kecamatan Cantayan,” Ungkapnya

Sebagai wujud dukungan terhadap upaya perlindungan daya beli masyarakat, tampak hadir dalam OPM tersebut, Kepala Dinas Ketenagakerjaan Kabupaten Sukabumi, Kepala Dinas Perdagangan Koperasi dan UKM serta musyawarah pimpinan Kecamatan (Muspika) Cicantayan dan sejumlah warga setempat yang hadir dengan antusias.

(Siswandi hs/hms)