PenaOlahraga

Uu Ruzhanul Sampaikan Dukungan untuk Atlet Peparnas

Uu Ruzhanul Sampaikan Dukungan untuk Atlet Peparnas
Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum memotivasi para atlet paralimpik yang akan bertanding di ajang Peparnas XVI/2021 Papua 5 -15 November.

PenaKu.IDWakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum memotivasi para atlet yang hendak bertanding pada ajang pekan paralimpik nasional (Peparnas) XVI tahun 2021 di Papua 5 -15 November 2021. Sehingga Jabar dapat menyandingkan dua gelar juara umum PON dan Peparnas sekaligus.

Berkaca pada kesuksesan PON XX lalu di mana Jabar jadi juara umum, Pak Uu – sapaan karib Uu Ruzhanul—berharap kesuksesan serupa dapat diulang oleh kontingen Jabar pada event olahraga atlet berkebutuhan khusus.

“Saya hadir kali ini mewakili Pak Gubernur memberikan dukungan, wejangan, dan motivasi, sehingga para atlet merasakan perhatian kami,” ujar Pak Uu, disela kegiatannya meninjau kesiapan atlet Peparnas XVI Jabar, di beberpa titik di Kabupaten Jayapura, Papua, Jumat (5/11/2021).

Uu Ruzhanul optimistis Jabar bisa kembali Juara di event paralimpik skala nasional ini. Pun begitu dirinya tak ingin membebani para atlet dengan target tersebut.

Dirinya malah ingin para atlet bisa tenang namun tetap fokus, sehingga dapat bertanding dengan jiwa yang lepas. Adapun yang terpenting, mental bertanding, dan mental juara, serta mengedepankan sportivitas.

“Untuk juara umum ada peluang karena atlet yang hebat- hebat, namun harus tetap diberikan ketenangan, kenyamanan, karena di situ kemampuan akan keluar dengan natural,” ujar Uu Ruzhanul.

Sementara itu, Wakil Ketua Chef de Mission (CdM) Kontingen Peparnas Jabar Siska Gerfianti para atlet mendapat pelayanan yang baik dari panitia penyelenggara setelah datang ke Papua sejak 2 November.

Hingga saat ini, pihaknya bersama para atlet, mencoba beradaptasi dengan lingkungan Papua, serta menyiapkan diri dengan melihat secara langsung kondisi venue. Siska optimistis Jabar mampu meraih juara umum seperti PON XX kemarin.

“Mulai tanggal 2 di sini atlet sudah mulai berlatih, manajer juga sudah berkumpul. Saya juga sudah berkeliling melihat latihan- latihan dari mulai tenis lapangan, catur, bola, dan renang, kita optimistis,” tutur Siska.

Siska meminta warga Jabar yang ada di Papua mendukung atlet dengan menonton langsung ke venue dengan prokes ketat, dan warga di rumah mendoakan “Mohon doa dari warga Jawa Barat semua, supaya atlet kita disini bisa berjuang dengan maksimal,” imbuhnya.

Misi Sandingkan Gelar

KETUA Umum National Paralympic Commite Indonesia (NPCI) Jabar Supriatna Gumilar menyebut Jabar menargetkan 137 medali emas untuk bisa meraih gelar juara umum. “(Strategi pemenangan) sudah disiapkan matang- matang, mudah- mudahan Allah SWT mengabulkan bahwa kami bisa menyandingkan kujang kembar di Tanah Papua,” katanya.

Ia juga menyebut bahwa para atlet dalam kondisi fit hingga saat ini. Ia merinci bahwa kontingen Peparnas XVI Jabar adalah sebanyak 430 orang, terdiri dari 235 atlet, 90 orang pelatih, 12 manajer, dan sisanya merupakan tim kesehatan, ofisial, mekanik, dan terapis, serta tim pendukung lainnya.

“Kami melaporkan, setelah beberapa hari dan menelusuri, atas arahan Pak Gubernur kita dibantu juga oleh KONI. Alhamdulillah data- data sudah kita raih, statistik sudah dipetakan,” katanya.

Kontingen Peparnas XVI Jabar juga didukung para pembina andal, di antaranya Inspektur Jenderal TNI Angkatan Darat Nugroho Budi Wiryanto, serta mantan Kapolda Jabar Irjen Pol (Purn) Bambang Waskito.

Bambang mempercayai bahwa ikatan batin yang kuat antara atlet, pelatih, manajer, dan ofisial lainnya menjadi sumber kekuatan tersendiri. Maka dari itu, kekompakan dan kebersamaan benar- benar harus dipupuk.

Sementara Budi Wiryanto berpesan kepada para kontingen untuk menjaga marwah dan nama baik Jawa Barat. Salah satunya, yakni dengan menjunjung tinggi sportivitas, dengan itulah kehormatan Jabar didapat.

(rio/rdi)

Exit mobile version