Tutup
PenaReligi

Pesan Fitri Hayati Fahmi dalam Momen Isra Mi’raj

×

Pesan Fitri Hayati Fahmi dalam Momen Isra Mi’raj

Sebarkan artikel ini
Pesan Fitri Hayati Fahmi dalam Momen Isra Mi’raj
Fitri Hayati Fahmi saat menghadiri kegiatan peringatan Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW 1443H di Masjid Al-muniroh Warudoyong Kota Sukabumi, Sabtu kemarin (26/02/22).

PenaKu.IDFitri Hayati Fahmi, istri Walikota Sukabum Achmad Fahmi mengingatkan pentingnya memperbaiki dan meningkatkan ibadah salat dalam mengisi momen Isra Mi’raj.

Demikian ungkap Fitri Hayati Fahmi saat menghadiri kegiatan peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1443H di Masjid Al-muniroh Warudoyong Kota Sukabumi, Sabtu kemarin (26/02/22).

Fitri Hayati Fahmi menuturkan Isra Mi’raj merupakan peristiwa besar yakni perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsha dan dilanjutkan dengan perjalanan ke langit tertinggi, yang terjadi dalam satu malam.

“Dalam Isra Miraj, Rasulullah dan umatnya mendapat perintah untuk menunaikan sholat 5 waktu dalam sehari,” kata Fitri dalam tausiyah.

Fitri mengajak umat manusia agar berlomba-lomba dalam kebaikan. Terlebih dalam mempertebal keimanan diri kita kepada Alloh SWT. Seperti selalu mengingat dan bersyukur kepada Sang Khalik.

Fitri Hayati Fahmi Dorong Ibadah

Ia juga mendorong warga agar memanfaatkan momen Isra Mi’raj untuk lebih rajin mendekatkan diri kepada Alloh dengan cara rajin melaksanakan salat lima waktu.

Sholat yang juga merupakan rukun islam kedua setelah syahadat yang dikerjakan minimal 5 waktu dalam sehari ini, sambung Fitri, merupakan asas dan mencerminkan kehidupan manusia.

“Dan sebegitu pentingnya, salat merupakan ibadah seorang hamba yang dihisab pertama kali di akhirat kelak. Jika ingin baik anak cucu keturunanya maka perbaikilah sholatmu,” tandas Fitri.

***

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *