Kab. Cianjur, LabakiNews.id –
Pengurus beserta perwakilan anggota Paguyuban Motor Ojeg Cianjur (PMOC), menjenguk anggota dari pangkalan gelanggang menuju mang Odoy yang sedang dirawat di Puskesmas pada sabtu (18/05/2019).
Beberapa hari yang lalu mang odoy mengeluh sakit dan demam. Ia tidak menyangka kondisi anggotanya memburuk dan harus mendapatkan perawatan medis.
Menurut keterangan dokter Demam typhoid atau biasa disebut typus disebabkan oleh infeksi bakteri di usus halus. Infeksi ini disebabkan oleh bakteri Salmonella.
Aelan mengatakan, PMOC tidak hanya sekedar suatu organisasi tapi PMOC juga salah satu ikatan persaudara yang harus saling membantu dan memberikan semangat saat salah satu anggota mengalami musibah.
“Semoga mang odoy diberi kesembuhan dan berpesan agar menjaga pola makan yang sehat,” tutur Aelan.
Mang odoy mengaku, awalnya merasakan demam . Karena kondisinya semakin memburuk, dia memutuskan untuk dirawat. Hingga dokter memvonisnya terkena typus.
“Terimakasih kepada pak aelan serta teman-teman yang telah menjengu saya. Semoga Allah SWT membalas kebaikannya,” ucap mang Odoy lirih.
(Dhen)