PenaSosial
Trending

Pemerintah Desa Mekarwangi Cianjur Gelar Jumsih

PenaKu.IDPemerintah Desa Mekarwangi bersama Satgas Sektor XI Citarum Harum, Bhabinkamtibmas Babinsa dan masyarakat Desa Mekarwangi Kecamatan Haurwangi Kabupaten Cianjur Jawa Barat, menggelar jumat bersih atau jumsih pada Jumat (02/05/23) kemarin.

Jumsih tersebut, selain membuang sampah yang menumpuk di pinggir Jalan Cipeuyeum – Doktermangku tepatnya di Kampung Pasirkunti – Kampung Pasirgombong Desa Mekarwangi juga sekaligus membersihkan gulma yang tumbuh di pinggir Jalan Cipeuyeum.

Kepala Desa Mekarwangi Cecep Surahman menerangkan, gerakan jumsih Pemerintah Desa Mekarwangi itu dilakukan tiap sepekan sekali khususnya membersihkan sampah dan gulma di setiap pekarangan bangunan milik umum setiap dua pekan sekali dan diangkut ke TPA Pasirsembuh Cianjur dengan menggunakan armada sampah milik Pemkab Cianjur.

Kepala Pemerintah Desa Mekarwangi mengatakan sampah yang kerap menumpuk di lahan kosong pinggir jalan itu bukan tempat pembuangan sampah, tapi banyak warga dari berbagai kampung membuangnya ke tempat itu hingga menumpuk.

Pemerintah Desa Mekarwangi Mohon Warga Sadar

Ia berharap dengan gerakan tersebut tak ada lagi warga yang sering membuang sampah sembarangan.

“Sampah menumpuk di pinggir jalan di Kampung Pasirgombong itu tidak semata warga setempat saja membuang ke sana tapi banyak warga luar Desa Mekarwangi yang kepergok sedang membuang sampah di lokasi itu,” ujar Kades.

Ia mengucapakan terima kasih kepada semua pihak yang sudah terlibat dalam kegiatan jumat bersih tersebut. khususnya kepada Satgas Sektor XI Citarum Harum.

***

Related Articles

Back to top button