PenaKu.ID – Ratusan Ojol di Bandung Barat ( Driver Ojek Online) mendapat bantuan beras dan nasi box dari Mizan Amanah dan Paman (papa mama nyentrik).
Menejer Fundraising Mizan Amanah, Asep Somantri mengatakan, setidaknya sudah selama 3 tahun terakhir bekerjasama dengan Pemkab Bandung Barat dalam mendistribusikan bantuan bagi mustahiq dan faqir miskin.
“Kita sudah sering bekerjasama baik di bidang sosial maupun pendidikan dengan Pemkab Bandung Barat. Sasarannya justru memang untuk saat ini yang terdampak COVID-19,” kata Asep, Jumat (10/9/2021).
Ia menerangkan, bantuan sembako bagi Ojol di Bandung Barat tersebut sebanyak 2 ton beras yang didistribusikan secara drive thrue di Depan Gedung Setda Kabupaten Bandung Barat.
“Kita minta identitasnya, cuma tidak terlalu rumit kita hanya minta fotocopy KTP saja dan kita share melaui media sosial ke grup grup ojol kita sebarkan,” terangnya.
Bantuan Terdampak Pandemi Tuk Ojol di Bandung Barat
Ia pun menambahkan, Mizan Amanah terus berupaya mendistribusikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak COVID-19 di seluruh wilayah Kabupaten Bandung Barat.
“Hingga wilayah Selatan KBB pun kita distribusikan, untuk membantu masyarakat yang terdampak COVID-19,” tambahnya.
Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan menjelaskan, kolaborasi bersama Mizan Amanah untuk membantu masyarakat yang membutuhkan kurang lebih telah berjalan hampir 3 tahun.
“Alhamdulillah hari ini tahun ketiga, tentu kami mengapresiasi atas kebaikan orang-orang baik yang terus membantu masyarakat Bandung Barat yang membutuhkan,” jelas Hengky.
Hengky pun mengajak pihak swasta untuk berperan aktif membantu meringankan beban masyarakat yang saat ini membutuhkan.
Terlebih, tak sedikit masyarakat yang terdampak langsung secara ekonomi lantaran pandemi COVID-19
“Terutama kepada pihak swasta yang berwirausaha dan berbisnis di Bandung Barat, mudah-mudahan bisa peduli terhadap lingkungan sekitar,” pungkasnya.
***