Tutup
PenaOlahraga

KONI KBB Segera Gelar Musorkablub untuk Pilih Ketum Baru

×

KONI KBB Segera Gelar Musorkablub untuk Pilih Ketum Baru

Sebarkan artikel ini
KONI KBB Segera Gelar Musorkablub untuk Pilih Ketum Baru
Tim penjaringan Bakal Calon (Balon) KONI selepas jumpa pers di Kantor KONI KBB. (Foto: CepDar/PenaKu.ID)

PenaKu.IDKoni KBB (Komite Olahraga Nasional Indonesia Kabupaten Bandung Barat) akan melaksanakan Musyawarah Olahraga Luar Biasa (Musorkablub), sekitar Desember mendatang.

Pelaksana tugas (Plt) Ketua Umum KONI Bandung Barat, Lili Supriatna Hambali mengatakan, salah satu amanat Musorkablub tersebut untuk menentukan kepengurusan KONI KBB masa bakti 2021-2025.

Menurutnya, Musorkablub ini digelar sehubungan masa jabatan dirinya sebagai Plt habis pada Desember yang akan datang.

“Kita tidak mau, ada stag kepengurusan. Jangan sampai Musorkablub, melewati tahun ini. Makanya, kita persiapkan Musorkablub ini paling lambat Desember nanti,” katanya saat Jumpa Pers di Kantor KONI KBB, Padalarang, Selasa (2/11).

Salah satu persiapan Musorkablub tersebut, Lili menjelaskan bahwa pihaknya telah membentuk Tim Penjaringan bakal calon (balon) pada 1 November 2021.

Nantinya, tim penjaringan tersebut akan menentukan berbagai persyaratan balon Ketum KONI Bandung Barat sesuai dengan AD/ART KONI.

KONI KBB Jaring Balon

Hal itu dilakukan lantaran Ketum KONI Bandung Barat periode 2019-2023 yakni, Rian Firmansyah mengundurkan diri dari jabatannya. Untuk mengisi kekosongan jabatan Ketum KONI tersebut ditunjuk Lili Supriatna Hambali sebagai Plt Ketum dengan masa bakti selama enam bulan.

Sementara itu, Ketua Tim Penjaringan Balon (bakal calon) Ketum (ketua umum) KONI KBB, Asep Dedi menjelaskan, mekanisme penjaringan dimulai dengan pengambilan formulir balon Ketum KONI KBB masa bakti 2021-2025.

“Kita berikan waktu untuk pengambilan formulir ini yang dimulai pada 8 sampai 13 November 2021. Silahkan bagi yang berminat, bisa ambil sendiri formulirnya ke kantor KONI KBB,” jelasnya.

Ia menegaskan, tim penjaringan siap melayani mereka yang berminat mulai pukul 10.00-13.00 WIB. Sedangkan untuk pengembalian formulir dan pendaftaran akan dilaksanakan pada 15-20 November 2021.

Adapun tahapan berikutnya, akan dilaksanakan interview atau verifikasi bakal calon secara administrasi dan penerapan. Selanjutnya, hasil penetapan calon tersebut akan diumumkan pada 1 Desember 2021.

“Maka selesailah tugas dan tanggung jawab Tim Penjaringan, sampai batas waktu penetapan calon. Selanjutnya, kewenangan pelaksanaan Musorkablub dilanjutkan oleh Organizing Committee (OC) dan Steering Committee (SC),” pungkasnya.

**