PenaRagam

Komisi A DPRD: Optimalkan Pemberdayaan Dikewilayahan Kota Bandung Dalam Berbagai Aspek

PenaKu.ID – Komisi A DPRD Kota Bandung menggelar rapat kerja pembahasan evaluasi kinerja tahun 2020 dan program kerja tahun 2021 bersama Bagian Pemerintahan Setda Kota Bandung, di Ruang Rapat Bamus DPRD Kota Bandung, Kamis (11/2/2021).

Rapat kerja dipimpin oleh Wakil Ketua Komisi A, Khairullah, dihadiri Sekretaris Komisi A Erick Darmadjaya, serta anggota Komisi A yang terdiri dari Agus Andi Setyawan, Aan Andi Purnama, dan Dudy Himawan.

Dalam rapat kerja ini, Kabag Pemerintahan Kota Bandung Hendrawan Setia Wiwaha menjelaskan tentang evaluasi kinerja tahun 2020 dan program kerja tahun 2021. Pada evaluasi kerja tahun 2020, realisasi anggaran mencapai Rp1,5 miliar dari pagu Rp1,8 miliar, dengan serapan anggaran mencapai 82%. Ia pun menjelaskan capaian empat program kerja pada tahun 2020.

“Capaian kinerja pada 2020 didukung dengan empat kegiatan program kerja yaitu program peningkatan kinerja penyelenggaraan pemerintah daerah, program penyelenggaraan otonomi daerah, program penataan batas daerah dan batas wilayah, dan program pelayanan administrasi perkantoran,” ujarnya.

Anggota komisi A DPRD Kota Bandung, Aan Andi Purnama menyoroti Laporan Keterangan Pertanggung Jawaban (LKPJ) Pemerintah Kota Bandung, yang dinilainya ada penurunan.

“Ketika ada penurunan, berarti ada aspek-aspek kinerja yang menurun juga,” ujar Aan.

Aan juga menjelaskan bahwa Bagian Pemerintahan Setda Kota Bandung adalah mitra kerja Komisi A. Oleh karena itu, ia berharap bisa bersama-sama memperbaiki program-program pemerintah, termasuk keterkaitan Forum RW serta program-program lain yang belum optimal.

Sementara anggota komisi A, Agus Andi Setyawan menanggapi kurang optimalnya pembangunan dan pemberdayaan kewilayahan.

“Kalau melihat capaian dan rapor pemerintahan di tengah pandemi seperti ini, insyaallah cukup baik. Tetapi ada catatan-catatan penting terkait dengan optimalisasi pembangunan dan pemberdayaan kewilayahan, khususnya RT/RW,” ujar Agus.

(Depe)

Related Articles

Back to top button