Tutup
PenaRagam

Kapolres Sumedang Lakukan Pengecekan Lokasi Proyek Jalan Tol Cisumdawu

×

Kapolres Sumedang Lakukan Pengecekan Lokasi Proyek Jalan Tol Cisumdawu

Sebarkan artikel ini
IMG 20190525 WA0016
IMG 20190525 WA0016
Kapolres sumedang tinjau proyek tol Cisumdawu

Sumedang, LabakiNews.id –

Sabtu, (25/05/2019) Kapolres Sumedang AKBP. Hartoyo, S.I.K,.M.H., disertai Wakapolres Sumedang Kompol Sigit Rahayudi, S.I.K. telah melaksanakan kegiatan pengecekan ke lokasi proyek pintu keluar / masuk (entrance) tol Cisumdawu.

Objek infrastruktur tersebut terletak di Dusun Lebakjati Desa Ciptasari Kecamatan Pamulihan Kabupaten Sumedang. Dan satunya lagi terowongan jalan tol Cisumdawu tepatnya berada di Dusun Cilengsar Kecamatan Pamulihan.

Pengecekan yang dilakukan oleh Kapolres Sumedang tersebut adalah lokasi proyek pintu keluar / masuk (entrance) dan terowongan jalan tol Cisumdawu, dengan tujuan untuk meninjau langsung perkembangan tahapan pembangunan proyek tol Cisumdawu yang dikerjakan oleh PT. STK dan PT. Waskita.

Menurut rencana, akses jalan tol tersebut akan digunakan untuk arus mudik / balik hari raya idul fitri 1440 H.

IMG 20190525 WA0001 6
Ads

Rangkaian kegiatan pengecekan tersebut dimulai penjelasan bahwa jalan proyek tol yang bisa digunakan untuk tranportasi dalam rangka mengatasi arus mudik / arus balik hari raya idul fitri 1440 H yaitu melalui pintu keluar / masuk (entrance) tol Cisumdawu, Dusun Lebakjati Desa Ciptasari Kecamatan Pamulihan sampai dengan terowongan jalan tol Cisumdawu tepatnya di Dusun Cilengsar Kec. Pamulihan dan selanjutnya melalui jalan raya Rancakalong.

Dari hasil pengecekan dan berdasarkan keterangan dari pihak PUPR bahwa jalur jalan tol dari pintu keluar / masuk (entrance) Dusun Lebakjati Desa Ciptasari Kecamatan Pamulihan sampai dengan terowongan jalan tol Cisumdawu tepatnya di Dusun Cilengsar Kec. Pamulihan dengan jarak lebih kurang 5,5 KM bisa digunakan arus mudik dan arus balik hari raya idul fitri 1440 H.

(Nrl/tds)