Tutup
PenaKesehatan

Kang DS Minta Warga Sadar Prokes

×

Kang DS Minta Warga Sadar Prokes

Sebarkan artikel ini
99f3a8d3 8f89 4149 8ae0 0a71d44a9450
Bupati Bandung, H. M. Dadang Supriatna (Kang DS) di depan Gedung Bapenda.

PenaKu.ID – Menanamkan kesadaran pada masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan di masa pandemi COVID-19, ternyata sangat sulit sekali. Sehingga mengakibatkan warga terkonfirmasi semakin bertambah.

Malah hari ini, Jum’at (5/6/2021), diperoleh informasi beberapa keluarga di Desa Soreang, Kecamatan Soreang, sepulang ziarah beberapa hari lalu setelah dilakukan test swab, dinyatakan Positif COVID-19.

Menanggapi hal itu, Bupati Bandung, H. M. Dadang Supriatna (Kang DS), usai melakukan Jum’at Bersih, mengatakan, bagi warga yang terkonfirmasi COVID-19 agar segera melakukan isolasi mandiri. Dan pihak dinas kesehatan bisa menindaklanjutinya dengan signifikan.

“Warga berziarah itu bukan suatu masalah, namun sepulangnya itu harus dilakukan swab guna menghindari segala kemungkinan,” katanya di luar kantor Bapenda.

Dia tidak mempermasalahkan kalau warga Kabupaten Bandung berkeinginan ziarah. Namun dia menegaskan, agar mematuhi protokol kesehatan sebagai upaya untuk menghindari ancaman pandemi COVID-19.

Mengenai bertambahnya jumlah terkonfirmasi COVID-19, dia memang merasa prihatin dengan hal itu. “Namun kembali kepada masyarakatnya, apakah selama melakukan ziarah melaksanakan protokol kesehatan atau sebaliknya,” ujarnya.

Dari sinilah permasalahan sebenarnya, bahwa kesadaran masyarakat untuk mematuhi prokes masih minim. Akibatnya penyebaran virus corona akan terus berkembang secara signifikan yang disebabkan kelalaian masyarakatnya.

Untuk itu dia mengimbau kepada masyarakat, untuk bersama-sama bersatu padu melawan dan memutuskan mata rantai penyebaran corona dengan menaati instruksi pemerintah. Sebab kunci untuk hal itu adalah kesadaran yang hakiki dengan mematuhi prokes.

(ALF)