Sumedang, LabakiNews.id – Jum’at ( 22/11/2019) bertempat di Graha Bumi Perkemahan Kiarapayung Jatinanggor Sumedang telah dilaksanakan upacara Pembukaan serta Pemberian Materi oleh Dirbinmas Polda Jabar Kombes Pol. Badya Wijaya, S.H., M.H., mengenai kepemimpinan kepada Pamong dan instruktur dalam rangka meningkatkan kemampuan Krida Pramuka.
Hadir dalam acara tersebut Wadir Dit Binmas Polda Polda Jabar Akbp M.Rois, SH,SM.,
Kasubdit Bintibsos Dit Binmas Polda Jabar, Basuni Rahmad, pejabat Dit Binmas Polda Jabar AKBP Mimin M.Pd., Kasi Binturmas Tibsos Polda Jbr Kpl Sukirno,S.H., Kasi Penakta Tibsos Dit Binms Polda Jabar Kompol Sansudin, Paur Tibsos Dit Binmas Polda Jbr Iptu Sunyoto dan para Staf Tibsos Dit Binmas Polda Jabar.
Pada kegiatan tersebut bertindak selaku Nara Sumber yaitu Ipda Adul Salam dari Polrestabes Bandung dengan materi yang disampaikan mengenai Krida Tibmas, Aiptu Ujang dari Polrestabes Bandung dengan materi yang disampaikan tentang PTKP dan
Kompol Eli dari Dit Lantas Polda Jabar dengan materi yang diberikan Krida Lantas .
Para peserta dari Pamong dan Instrutur Saka Bhayangkara se Jajaran Polda Jabar yang mengikuti kegiatan tersebut sebanyak 150 orang. Diantaranya Pamong Saka (Anggota Polri) sebanyak 72 orang dan Instruktur Saka ( Sipil) sebanyak 78 orang.
( tds/nrl )
Dirbinmas Beri Materi Pada Pamong dan Instruktur
×
Dirbinmas Beri Materi Pada Pamong dan Instruktur
Sebarkan artikel ini