PenaKu.ID – Seekor buaya liar muncul di Sungai Cirarab, Desa Karangserang, Kecamatan Sukadiri Kabupaten Tangerang, Banten. Kemunculan buaya besar itu terjadi selama 3 hari berturut-turut sehingga membuat warga yang bermukim di sekitar sungai menjadi ketakutan untuk beraktivitas di pinggir sungai.
Kemunculan hewan buas itu pertama kali terlihat di hulu Sungai Cirarab. Karena khawatir akan jatuh korban yang dimangsa hewan buas tersebut, maka warga Desa Karangserang kemudian membuat perangkap untuk memancing hewan buas tersebut muncul ke permukaan air.
Masyarakat lalu membuat perangkap dengan memancing hewan buas tersebut menggunakan ayam hidup. Tak butuh waktu lama, buaya besar itu masuk ke dalam perangkap yang dibuat warga pada Jumat (31/5/24).
Perangkat Desa Cirarab lalu melaporkan penangkapan hewan buas tersebut pada bhabinkamtibmas, babinsa dan Satpol PP untuk diamankan.
“Panjangnya sekitar 3 meter, sudah diikat aman,” kata salah seorang perangkat Desa Karangserang.
Buaya Akan Dikembalikan ke Habitat
Keberhasilan para nelayan dalam menangkap hewan buas itu membuat lega masyarakat, yang tidak tahu dari mana asal hewan buas itu hingga sampai ke hulu Sungai Cirarab. Beruntung, sebelum jatuh korban, hewan itu berhasil ditangkap.
Kasi Trantibum Kecamatan Sukadiri, Salwani, mengatakan bahwa pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan instansi yang berkompeten.
Saat ini hewan buas tersebut berada di Posko Satpol PP Kabupaten Tangerang, dan akan dikembalikan ke habitat aslinya oleh BKSDA (Balai Konservasi Sumber Daya Alam).
“Hewan ini akan diserahkan ke BKSDA yang lebih mengetahui di mana habitat aslinya,” ujar seorang nelayan yang turut menangkap buaya di sungai Cirarab.
***