PenaRagam

Bisa Ditiru, Ini Dia Cara Babinsa Bikin Disinfektan

IMG 20200424 WA0043
Pembuatan cairan disinfektan mandiri

PenaKu.ID – Guna mengantisipasi serta pencegahan penyebaran Virus Corona (Covid – 19), Perangkat Desa Ketitang dan Bidan Desa Ketitang, dibantu Babinsa Ketitang Koramil 13/Nogosari Kodim 0724/Boyolali Serda Edy Sarjono membuat cairan disinfektan mandiri.

Kegiatan ini berlangsung di Balai Desa Ketitang, Jalan Raya Nogosari KM 2,6 Desa Ketitang, Kecamatan Nogosari, Kabupaten Boyolali. Jum’at (24/04).

Kegiatan pembuatan cairan disinfektan mandiri ini sesuai dengan ketentuan yang disarankan oleh WHO (World Health Organization), Organisasi Kesehatan dunia yang merupakan salah satu Badan PBB yang bertindak sebagai koordinator kesehatan umum internasional dan bermarkas di Jenewa, Swiss.

Saat ditemui, Bidan Desa Ketitang, Lestari, Amd. Keb (45) menjelaskan tentang beberapa cara pembuatan cairan disinfektan mandiri yaitu dengan menggunakan Pemutih pakaian (Sodium hipoklorit 5 persen) biasanya kadar kekuatan 5.25 hingga 6.15 persen, Alkohol 70 persen.


Lalu kemudian Hydrogen peroksida 2 sampai 3 persen jika tidak menemukan bisa di peroleh dari cairan pemutih pakaian, Cairan pembersih lantai, dan Karbon atau pine oil.

“Kali ini kita membuat cairan disinfektan dengan cara mencampurkan air dengan cairan pembersih lantai dengan perbandingan 1 tutup botol takar cairan pembersih lantai dengan 5 liter air,” tutur Bidan Desa

Ditambahkan bidan sebaiknya pastikan bahan yang digunakan tidak melewati masa kadaluarsa.

“Sebaiknya jangan mencampurkan cairan pemutih rumah tangga dengan amonia atau pembersih lainnya,” imbuh Bidan Desa

Babinsa Ketitang Serda Edy Sarjono menambahkan pembuatan cairan disinfektan ini hasilnya akan didistribusikan keseluruh RT di wilayah Desa Ketitang, Kecamatan Nogosari, Kabupaten Boyolali.

(Kmp)

Exit mobile version