PenaRagam

Berbagai Infrastruktur yang Disorot Desa Cimanggu

IMG 20190506 101956 HDR scaled

Kab. Sukabumi, LabakiNews.id – Harris Plt Desa Cimanggu Kecamatan Cikembar Kabupaten Sukabumi, Senin ( 06/05/19) diruang kerjanya mengatakan bahwa setelah melihat dan mengevaluasi hasil kinerja kepala desa sebelumnya yang telah dua priode menjabat selama 12 tahun maka disimpulkan bahwa pembangunan infrastruktur berupa jalan lingkungan dan jalan desa dialihkan ke pemberdayaan masyarakat.

Menurut Harris Desa Cimanggu sudah 80% bahkan sampai 90% sudah terlaksana membangun jalan lingkungan dan jalan desa.

Oleh karena itu, untuk tahun ini anggaran dana desa akan digunakan untuk membangun sarana olah raga berupa Gedung Olah Raga (GOR).

” Kita tahun ini dan mudah mudahan selesai, maksudnya tidak dianggarkan sampai dua kali khususnya pembangunan gedung sarana olah raga”, kata Harris.

Harris menyampaikan tiga hal yang harus dilakukannya sebagai Plt Kepala Desa Cimanggu yaitu pertama, di Desa Cimanggu akan segera dibangun gedung sarana olah raga.

Kedua dengan adanya GOR dapat meningkatkan Pendapatan Asli Desa (PADes). Sebab, menurutnya PADes Cimanggu masih minim atau masih kurang.

Baca juga:

Ketiga Desa Cimanggu merupakan desa maju statusnya. ” Desa Cimanggu adalah desa maju statusnya. Dilihat dari beberapa indikator yang ada didesa. Maka pimpinan dari pusat, dari provinsi maupun dari daerah itu sendiri mereka melihat potensi potensi yang dimiliki Desa Cimanggu sehingga statusnya desa maju, gitu.

Nah, yang namanya sebuah desa maju fokusnya lebih ke pemberdayaan masyarakatnya”, terang Harris.

Harris mengatakan bahwa anggaran pembangunan didesanya kini dialihkan kepemberdayaan masyarakat.

Anggaran untuk pembangunan dikurangi sedikit untuk pemberdayaan. Meskipun begitu menurutnya kalau dinilai jumlah anggarannya tetap sama.

Sehingga mau tidak mau menurutnya desa Cimanggu harus memberdayakan masyarakatnya.

Kemudian Harris pun menjelaskan bahwa anggaran pembangunan itu tidak selamanya mengandalkan dari pusat.

Oleh karena itu PADes Desa Cimanggu harus dikembangkan dan ditingkatkan, hal ini untuk mengganti pengurangan anggaran dari pusat, harus ada peningkatan pemasukan PADes desa Cimanggu.

” Makanya kita pengen Desa Cimanggu bisa menjadi desa wisata. Ya, memberdayakan potensi potensi yang ada didesa.

Makanya pembangunan GOR tahun ini mudah mudahan selesai. Maksudnya tidak dianggarkan dua tahun. Tahun depan kita punya GOR”, katanya.

GOR yang sedang dibangun pondasinya terletak ditempat yang strategis, didepan Sekolah Dasar Model di Cikembang.

SDN Model berada dilingkungan Kantor Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi. Setiap event event besar yang dilaksanakan Dinas Pendidikan Kabupaten Sukabumi setiap tahun diharapkan dapat menggunakan sarana olah raga berupa GOR yang dimiliki Desa Cimanggu.

Disamping untuk resepsi pernikahan. Hal ini tentunya akan mengadi sumber pemasukan yang besar buat peningkatan PADes Desa Cimanggu.

Karena itu untuk pemeliharaan jalan lingkungan dan jalan desa tidak menggantungkan dari anggaran dana desa dikemudian hari.

Terkait jalan masuk ke lingkungan perkantoran Dinas Pendidikan yang rusak parah, Harris mengatakan sudah beberapa kali hal ini disampaikan ke Dinas Pendidikan.

Untuk kerja sama memperbaiki jalan yang rusak. Namun, sampai detik ini belum ada realisasinya.

“Kita sudah beberapa kali minta ke Disdik bantulah perbaikan jalan. Apalagi lewat dari situ kan ada pembangunan pembangkit tenaga listrik.

Banyak kendaraan besar yang lewat jalan itu. Kendaraan Bogorindo lewat sana membawa alat alat beratnya. Kalau kita perbaiki ga tahan lama. Jalan jadi cepat rusak. Setingkat Dinas pasti punya anggaran yang besarlah. Ayo bantulah”, pungkas Harris.

( Siswandi Hs )

Exit mobile version