Jakarta, LabakiNews.id –
Empat dari 14 anggota Polisi korban kerusuhan unjuk rasa demonstrasi di depan gedung DPR RI, Jakarta Pusat pada tanggal 24 September 2019, menjalani operasi di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.
Kepala RS Polri Kramat Jati Kombes Pol. Rusdianto mengatakan, empat Polisi tersebut harus menjalani operasi di bagian wajah akibat terkena lemparan batu saat unjuk rasa berlangsung.
“Yang operasi ada 4 orang, ada yang hidungnya patah, ada yang mengalami bengkak di bibir dan ada juga yang lepas rahangnya. Macam – macam jenis lukanya, tutur Kombes Pol. Rusdianto di RS Polri Kramat Jati, Jum’at (27/9/2019)
Adapun daftar nama personel Polri yang dirawat, adalah :
Dirawat diruang Promoter 3
- Briptu Idhar Maulana (25th) Polda Banten
- Bharada Latiful yanan (25th) Pelopor
- Briipda Agung Bagus (23th) Ditreskrimsus PMJ
- Bharatu Rusli Mahendra (26th) PMJ
5.Briptu Charis Sigit (26th) PMJ - Bharada Aziz Hermawan (24th) Polda Banten.
- Bripda Rio Pradana (24th) Satreskrim Polres Jakpus.
Dirawat diruang Promoter 4
- Bripda Sadan Husein (19th) Shabara PMJ
- Bharada Rizal Syamsul (22th) Brimob
- Brigadir Rizal Saprudin (31th) Ditpropam PMJ
- Bharada Ridho (22th) Brimob
- Bharada Rubben (24th) Brimob
- Bripda Langgeng (22th) Polres Tangsel
- Ipda David (35th) Dit intelkam PMJ
Keempat Polisi yang jalani operasi ditangani langsung oleh dokter spesialis, sisanya 10 Polisi yang alami luka ringan akan segera dipulangkan.
( tds/nrl )