PenaKu.ID – Keluarga Besar Cicadas Bandung menggelar silaturahmi dengan tema “Membalas Rindu” di Villa Biru Pemancingan Cilengkrang Kota Bandung Jawa Barat, Minggu kemarin.
Silaturahmi Keluarga Besar Cicadas tersebut merupakan silaturahmi untuk menyambung tali persaudaraan dengan keluarga dan sanak saudara.
Salah satu pengurus Keluarga Besar Cicadas Bandung, Andi, menuturkan acara terseebut untuk merekatkan sesama komunitas dengan memanfaatkan sedikit waktu luang di tengah kesibukan masing-masing.
Meski Keluarga Besar Cicadas Bandung belum membentuk ketua, namun Andi menilai semua pengurus memiliki derajat yang sama dan cita-cita yang sama yaitu ingin mewujudkan Cicadas lebih maju.
“Siap merubah image [Cicadas sebagai Negara Beling (kaca), menjadi daerah santun dan layak dihuni],” kata Andi.
Dia melanjutkan, pihaknya ingin berkontribusi bagi lingkungan khusunya untuk Cicadas. “Kami ingin jadi bagian kecil dan bergerak dalam kepedulian bagi warga Cicadas Bandung khusunya dengan melakukan kegiatan bakti sosial,” sambungnya.
Ia mengatatakan warga Cicadas saat ini sangat memerlukan uluran dari pemerintah, donatur dan para komunitas peduli masyarakat.
“Memang bukan Cicadas saja yang memerlukan penataan dan pembentukan masyarakat sadar lingkungan dan dirinya sendiri. Minimal kami jadi bagian yang menggagas atas jalinan persaudaraan untuk saudara kami juga,” lanjutnya.
KBCB, kata Andi, sudah membantu mengulurkan batuan kepada salah satu yayasan yatim piatu yang juga pengurusnya merupakan warga asli Cicadas yaitu Erik yang memiliki Yayasan Senyum Yatim.
“Keluarga Besar Cicadas Bandung dengan hasil penjualan stiker ke sasama saudara sepenuhnya di sumbangkan ke Yayasan Senyum Yatim asuhan Kang Erik yang domisili di Antapani,” ujar Andi.
Keluarga Besar Cicadas Harus Produktif
Di tempat yang sama H. Arief atau lebih dikenal Ade Tinju begitu terharu dan bangga bagi perintis terbentuknya Keluarga Besar Cicadas Bandung. Dia berharap, silaturhami tersebut dapat dibina selamanya.
“Teruslah melahirkan generasi terbaik dari Keluarga Cicadas Bandung agar lebih berguna bagi Kota Bandung khususnya dan bangsa negara Indonesia,” harapnya.
Seperti diketahui, nama Cicadas di Indonesia sudah terkenal. Pernah tinggal di Cicadas Bandung dan gaungnya besar seperti, Dedi Stanzah (Alm), Benyamin bin Sueb (Alm) dan banyak lagi.
“Bentuk kembali masyarakat Cicadas dan lahirkan para manusia unggul Cicadas. Berharap ada pembinaan serius oleh Bang Azis, Kang Herry dan Bang Saeful,” kata dia.
**Rep: Zat