PenaRagam
Trending

Pemkab Bandung Barat Terima CSR 5 Hektar Tanah

PenaKu.ID – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bandung Barat Jawa Barat kembali mendapatkan bantuan corporate social Responsibility (CSR) berupa lahan seluas 5 hektare.

Lahan yang berada di Kampung Cibacang, Desa Cipeundeuy, Kecamatan Padalarang itu merupakan fasilitas umum dan fasilitas khusus (fasos fasum) dari PT Bina Putra Intiland untuk Tempat Pemakaman Umum (TPU).

Pelaksana tugas (Plt) Bupati Bandung Barat, Hengky Kurniawan menegaskan bahwa TPU tersebut bukan berlaku untuk warga sekitar Padalarang.

“Jadi TPU ini untuk umum, tidak tidak hanya warga sekitar Kecamatan Padalarang saja. Ini cukup luas,” kata Hengky kepada PenaKu.ID di Padalarang, Kamis (10/6/2021).

Menurutnya, semakin hari jumlah warga KBB terus mengalami peningkatan hingga saat ini mencapai 1,7 juta jiwa. Sehingga harus diimbangi dengan ketersediaan tempat pemakaman umum (TPU).

Hengki meminta kepada para perusahaan yang berinvestasi bergerak di bidang properti di KBB agar bisa menyerahkan fasos fasum yang di antaranya untuk lahan TPU.

“Berharap kepada seluruh pengembang properti, perumahan jangan lupa fasilitas umumnya terutama untuk pemakaman umum,” harapnya.

Selama ini, untuk pengadaan lahan TPU anggarannya bersumber dari anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) masih terbatas. Secara bertahap Pemkab Bandung Barat akan menyediakan lahan tersebut, sesuai kemampuan anggaran.

Selain TPU Batujajar yang sudah dimiliki, pada tahun 2022 Pemda KBB menganggarkan untuk pembebasan lahan TPU di lokasi lainnya. Anggarannya sudah masuk dalam RKPD KBB Tahun 2022.

Hengki pun mengatakan, untuk pembangunan di KBB tidak sepenuhnya bisa dicover oleh anggaran pemerintah. Maka ia berharap peran serta swasta, berkolaborasi dalam pembangunan daerah ini.

“Kita juga berharap untuk akses jalannya, seperti yang diharapkan warga bisa diperbaiki oleh Belaputera, juga,” pungkasnya.

(CDR)

Related Articles

Back to top button