Sumedang, LabakiNews.id –
Sabtu (7/9/2019) petang, Personel Polres Sumedang telah melakukan pendampingan dan mengantarkan Mahasiswa Baru asal Papua yang mengalami gangguan kesehatan di lingkungan Asrama PIBI Kampus IKOPIN Jatinangor Kab. Sumedang ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Cisarua Kota Cimahi.
Diinformasikan oleh Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko, S.I.K., bahwa mahasiswa yang berasal dari Papua tersebut berasal dari Paniai, yang merupakan Mahasiswa Baru yang datang pada tanggal 31 Agustus 2019 ke Asrama PIBI Kampus IKOPIN Jatinangor bersama 54 Mahasiwa lainnya dari Papua untuk mengikuti Pendidikan di Kampus IKOPIN dengan status Beasiswa PT. Freefort Indonesia yang bekerja sama dengan Kampus IKOPIN Jatinangor, dan saat ini seluruh Mahasiswa baru tersebut sedang mengikuti kegiatan Ospek di area Kampus.
Pendampingan dan pengantaran mahasiswa Papua yang mengalami gangguan kesehatan tersebut, langsung dipimpin Kapolsek Jatinangor Kompol Deni Ginanjar, MH. Beserta staf lainnya, pengasuh asrama PIBI Indra, Dias (Orang tua Dari mahasiswa yang Dakota) dan 3 orang mahasiswa Papua lainnya.
Kegiatan yang dilaksanakan oleh personel Polres Sumedang tersebut, dilakukan setelah sebelumnya “melakukan Koordinasi dengan pihak Asrama PIBI IKOPIN, Biddokes Polda Jabar dan RSJ Cisarua Kota Cimahi serta melakukan pendampingan dan pengawalan dari Asrama PIBI IKOPIN sampai ke RSJ Cisarua Cimahi.
( tds/nrl )