PenaKu.ID – Berbagai cara yang dilakukan oleh petugas kepolisian dalam melakukan penegakan disiplin protokol kesehatan bagi masyarakat
Di Cimahi Jawa Barat badut berkostum polisi turut ikut ambil bagian dalam melakukan operasi yustisi penegakan protokol kesehatan yang diselenggarakan oleh jajaran kepolisian dari Polres Cimahi, Rabu, (16/9/2020). Penggunaan badut berkostum polisi ini bertujuan agar masyarakat tidak takut ketika terjaring razia oleh petugas.
Seperti diketahui saat ini kota Cimahi Jawa Barat masuk dalam zona merah setelah beberapa masyarakat positif covid 19. Masyarakat yang kedapatan tidak menggunakan masker langsung diberhentikan, diberi himbauan selanjutnya diberi masker.
“Saat ini kita masih melakukan sangsi teguran, pendataan KTP kepada yang bersangkutan,” Kata Kapolres Cimahi, AKBP Yoris Maulana Marzuki di lokasi operasi.
pengendara yang kedapatan tidak menggunakan masker tadi dilakukan pendataan identitas diri. Sejauh ini masyarakat yang terjaring razia tidak melakukan perlawanan, namun apabila ada masyarakat atau pengendara yang melakukan perlawanan maka akan dikenakan sanksi pidana.
(Saifal)