PenaKu.ID – Kapolsek Ciemas Akp Azhar bersama anggota dan bhayangkari melaksanakan bagi-bagi takjil atau camilan kepada masyarakat dan para pengendan di depan Mapolsek, Jalan Raya Pemuda No . 03 Desa Tamanjaya, Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat pada Senin (27/03/23).
Sesuai Perintah Kapolres Sukabumi Akbp Maruly Pardede, agar para Kapolsek jajaran melaksanakan bagi-bagi camilan di bulan suci Ramadnan yang penuh berkah ini.
Kapolsek Ciemas Akp Azhar menyiapkan 100 paket takjil untuk dibagikan kepada masyarakat dan pengendara untuk berbuka puasa.
“Kegiatan ini sesuai perintah Bapak Kaplres Sukabumi Akbp Maruly Pardede,” ujar Azhar.
“Alhamdulilah Selama pelaksanaan kegiatan bagi bagi Takjil berjalan dengan aman dan Lancar,” imbuhnya.
Kegiatan dilaksanakan oleh Kapolsek Ciemas, Iptu Azhar Sunandar bersama Anggota dan Bhayangkari .
Ia menerangkan kegiatan pembagian dan pemberian takjil Kepada warga masyarakat pengguna jalan merupakan kegiatan rutin tahunan sebagai bentuk kepedulian Polri terhadap masyarakat yang bertujuan Polri bersama bhayangkari peduli dan berempati terhadap sesama.
“Agar kita semua bisa memaknai bulan suci Ramadan merupakan bulan penuh rahmat dan ampunan,” tandas Azhar.
**