Tutup
PenaRagam

Ngatiyana: Nilai-nilai Pancasila Mulai Pudar

×

Ngatiyana: Nilai-nilai Pancasila Mulai Pudar

Sebarkan artikel ini
Ngatiyana: Nilai-nilai Pancasila Mulai Pudar
Plt Walikota Cimahi Ngatiyana saat menghadiri sosialisasi Ketaatan Hukum di Kelurahan Cipageran Kecamatan Cimahi Utara.

PenaKu.ID — Plt Walikota Cimahi Ngatiyana mengungkapkan, semangat nasionalisme dan patriotisme yang dulu membara kini mulai surut. Akar permasalahan dari munculnya berbagai persoalan bangsa adalah dari pudarnya pengamalan nilai-nilai Pancasila.

“Munculnya berbagai persoalan baik itu persoalan politik, hukum, sosial kemasyarakatan, bahkan konflik yang didasari karena idiologi dan SARA, bukan tidak mungkin karena kurangnya pemahaman dan pengamalan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.

Salah satu upaya untuk mengatasi berbagai persoalan bangsa adalah dengan meningkatkan ketaatan hukum dalam rangka pemahaman nilai-nilai Pancasila,”tandas Ngatiyana.ketika menghadiri kegiatan sosialisasi ketaatan hukum dalam rangka pemahaman nilai-nilai Pancasila Tingkat Kelurahan Cipageran Kecamatan Cimahi Utara.

Sosialisasi Ketaatan Hukum yang diselenggarakan Kantor Kesatuan Bangsa Kota Cimahi didasarkan pada menurunnya kesadaran dan pengamalan nilai-nilai ideologi Pancasila di masyarakat, hal ini menjadi ancaman bagi bangsa Indonesia

Apalagi dengan arus globalisasi dan modernisasi selain memiliki sisi positif bagi kehidupan masyarakat, namun juga memiliki sisi negatif, seperti perilaku masyarakat Indonesia yang semakin meninggalkan bahkan melupakan nilai-nilai luhur Pancasila

Ngatiyana Nilai nilai Pancasila Mulai Pudar
Plt Walikota Cimahi Ngatiyana saat menghadiri sosialisasi Ketaatan Hukum di Kelurahan Cipageran Kecamatan Cimahi Utara.

Ngatiyanapun menyatakan bahwa masyarakat Kota Cimahi terdiri atas berbagai macam etnis, suku bangsa dan ras,

“Nilai-nilai Pancasila ini harus kita implementasikan terutama di Kota Cimahi. Kota Cimahi terdiri dari 22 etnis, bermacam-macam suku bangsa, agama dan ras, namun kembali ke Pancasila kita hidup damai, rukun berdampingan.” harapannya.

Ngatiyana: Generasi Muda Harus Menanamkan Nilai-nilai Luhur Pancasila

Selanjutnya kata Ngatiyana nilai-nilai luhur Pancasila harus selalu ditanamkan, khususnya pada kalangan generasi muda,

“Generasi muda dengan energinya yang melimpah ruah perlu untuk diarahkan. Energi itu harus disalurkan melalui kegiatan positif dan memiliki kontribusi bagi kemajuan bangsa, dengan memanfaatkan kearifan lokal yang sudah menjadi jati diri bangsa ini,” paparnya.

Ngatiyana mengajak masyarakat Kota Cimahi kita semua untuk terus berjuang, bekerja, berkarya menjadi pahlawan bagi diri dan keluarga kita masing-masing, dan menjadi manfaat untuk kota, negara, serta bangsa Indonesia

**Zarina

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *