PenaKu.ID

Netizen: Orang Waras Bela Novel Baswedan

IMG 20200614 WA0060
Novel baswedan, korban penyiraman air keras

PenaKu.ID – Baru-baru ini keputusan terdakwa kasus penyiraman air keras novel akhirnya resmi mendapat hukuman. Namun bukannya hukuman yang setimpal di peroleh. Tapi, hukuman satu tahun penjara yang di dapatkan. Rasanya, hukuman tersebut jauh dari kata keadilan.

Tentu kasus ini membuat netizen banyak angkat suara, sebagian besar netizen membela Novel Baswedan. Hal ini di ketahui dari komentar unggahan narasinewsroom pada hari sabtu (13/6/20).

Menurut netizen, hukuman tersebut tidak setimpal dengan apa yang telah tersangka lakukan. Bahkan lebih jauh lagi netizen beranggapan bahwa hukuman di indonesia memiliki kecacatan.

“Ada yang tegak tapi bukan keadilan, mata yang disiram air keras. Tapi yang cacat malah penegak hukum,” ujar pemilik akun @donnyra.

Di pihak lain netizen menganggap kasus ini bisa menjadi ancaman lain kepada meraka yang ingin menberantas korupsi.

“Ini bukan hanya penyiraman kepada pak Novel, tapi juga ancaman kepada siapapun yang ingin memberantas korupsi,” tulis @doblehelbod.

Netizen juga beranggapan bahwa tuntutan yang di layangkan kepada tersangka sama sekali tidak masuk akal. Di nilainya ini kasus terencana, mana mungkin tidak sengaja.

“Seenggak masuk akalnya sinetron, lebih gak masuk akalan kasus novel baswedan,” @indri_winegal.

Bahkan seorang netizen mengusulkan lebih baik hukum dengan balasan penyiraman air keras kepada tersangka.

“Gantian aja pak, pelakunya disiram pake air keras, biar tahu rasanya. Hukumanya 1 tahun doang ini. (emot tertawa),” @riski_julianto_

Sampai saat ini unggahan tersebut sudah mendapatkan 1.000 komen dan kebanyakan mendukung Novel Baswedan.



Kontributor: Rm
Penulis: Rm

Editor: Js

Related Articles

Back to top button