Ekonomi

Meski Long Weekend Pengunjung Supermarket di Sini Masih Lenggang

×

Meski Long Weekend Pengunjung Supermarket di Sini Masih Lenggang

Sebarkan artikel ini

PenaKu.ID – Salah satu supermarket dan pusat perbelanjaan di jalan Margacinta Kota Bandung masih belum mengalami lonjakan pengunjung yang signifikan, meski dalam momen libur panjang nasional.

Pantauan awak media di lapangan, bahkan nuansa libur panjang di tempat tersebut belum terasa. Biasanya, selain di jalan raya, pusat pembelanjaan juga bisa dijadikan barometer untuk memantau situasi keramaian orang.

Dikatakan salah seorang Supervisor [Anton] (30), supermarket tersebut, jika lonjakan pengunjung terjadi, terlebih dalam masa liburan pekan ini, pihaknya menegaskan bakal konsisten menjalankan aturan dari pemerintah.

“Terkait aturan protokol kesehatan kita sudah berjalan sesuai aturan pemerintah, baik dari penyediaan tempat cuci tangan hingga jaga jarak dan pakai masker,” kata anton kepada awak media diruangannya, Kamis (29/10) malam.

Sedari awal, lanjut Anton, pihak manajemen supermaket, di mana tempat ia bekerja tersebut sudah melakukan pembatasan pengunjung ke dalam toko.

“Kita batasi sampai 75 persen,” imbuhnya.

Di dalam lorong kasir pun, ucap Anton, dilakukan batas sepanjang satu meter, agar interaksi para pengunjung yang akan melakukan pembayaran tidak terjadi seperti berdesakan.


“Kita batasi satu meter kok,” kata Anton.

Ia berharap pandemi segera berlalu, agar aktivitas jualannya benar-benar kembali seperti biasa tanpa kekhawatiran akan penyebaran sebuah virus atau penyakit yang membahayakan bagi manusia.

“Harapannya segera berlalu agar segera normal,” tutup Anton.



(Wox/mas)