Tutup
PenaRagam

Laskar Merah Putih Semprot Disinfektan di Desa Bukit Pariaman

×

Laskar Merah Putih Semprot Disinfektan di Desa Bukit Pariaman

Sebarkan artikel ini
IMG 20200419 WA0215
IMG 20200419 WA0215
Anggota laskar merah putih tengah mempersiapkan penyemprotan disinfektan. Minggu 19/4/20. Foto: (why/reporter penaku)

PenaKu.ID – Markas Ranting Laskar Merah Putih Desa Bukit Pariaman, kecamatan Tenggarong Sebrang, kabupaten Kutai Kartanegara telah menggelar kegiatan penyemprotan guna mencegah dan meminimalisir serta melawan merebaknya dan menyebaranya virus corona (covid – 19) khususnya di Desa Bukit Pariaman. Minggu (19/4)

Kami bersama anggota melakukan kegiatan penyemprotan ini karena kami sebagai lembaga masyarakat di Desa Bukit Pariaman, merasa peduli terhadap masyarakat dan lingkungan kami agar lingkungan dan masyarakat Desa Bukit Pariaman bisa terbebas dari virus corona ini, ujar Hendriyanto selaku ketua Maran Laskar Merah Putih Desa Bukit Pariaman kepada penaku usai kegiatan.

Lebih lanjut Hendriyanto mengatakan, terkait waktu pelaksaan dan titik kegiatan, ” kami bersama anggota melaksanakan kegiatan penyemprotan ini dari pukul 16. 00 Wita sampai dengan pukul 22.00 Wita, karena waktu menjelang malam akan lebih efektif dan efesien karena kalau malam hari cairan yang disemprotkan tidak langsung hilang karena kelembaban suhu.

Ia juga mengatakan Kegiatan penyemprotan tersebut menyisir jalan poros, pasilitas umum dan gang-gang sewilayah Desa Bukit Pariaman.

“Kami juga mengucapkan terima kasih kapada masyarakat desa Bukit Pariaman dan pihak – pihak terkait yang telah mendukung dan berpartisipasi terhadap kegiatan kami ini, dan semoga apa yang telah kami lakukan bisa bermanfaat untuk kita semua, dan semoga virus corona ( covid – 19 ) ini segara hilang,” Pungkasnya.


(Wh)