Tutup
Peristiwa

Korban Banjir Bandang di Cisarua Bogor Ditemukan

×

Korban Banjir Bandang di Cisarua Bogor Ditemukan

Sebarkan artikel ini
Korban Banjir Bandang di Cisarua Bogor Ditemukan
Ilustrasi (pexel)

PenaKu.ID – Korban banjir bandang di Kampung Pesanggrahan, Desa Citeko, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Jawa Barat berhasil ditemukan.

“Alhamdulillah hari ini sekitar jam 10.00 WIB, korban atas nama Asep Mulyana (55) yang terseret banjir pada hari Minggu (2/3/25) berhasil ditemukan dalam kondisi meninggal dunia” ujar Kapolsek Cisarua, Kompol Eddy Santosa, Senin (3/3/25).

Sebelumnya, lanjut Eddy, tim SAR gabungan bekerja sama menyisir sepanjang aliran Sungai Ciliwung untuk mencari korban yang hanyut teseret banjir bandang. Pencarian pun dilakukan melalui udara, darat dan air.

Korban Banjir Bandang Sudah Diserahkan kepda Keluarga

Lokasi penemuan jasad korban banjir bandang berjarak sekitar 7 atau 8 kilometer dari titik korban hanyut.

Sebelumnya, korban Asep Mulyana diketahui menghilang terbawa arus air akibat hujan dengan intensitas tinggi yang melanda wilayah Puncak Kabupaten Bogor pada Minggu (2/3/24).

Hilangnya korban membuat keluarga panik dan segera melaporkan hal tersebut pada pihak berwajib.

Mendapat laporan warga, pihak kepolisian lalu bekerja sama dengan BPBD, tim SAR, dan Satpol PP untuk segera melakukan pencarian hingga larut malam. Akhirnya korban ditemukan pada Senin (3/3/24) dalam keadaan meninggal dunia.

“Saat ini korban sudah diserahkan pada keluarganya untuk dimakamkan secara layak,” pungkas Eddy.

Ikuti dan Update Berita dari PenaKu.ID di Google News

**