PenaOlahraga

Spanyol Dipilih Jadi TC U-19, Persyaratan Masih Diproses

PenaKu.ID – Spanyol bakal dipilih menjadi tempat pemusatan latihan (TC) bagi para atlet pesepakbola U-19 di Kota Salou. Hal itu diungkapkan oleh Direktur Teknik PSSI Indra Sjafri di Jakarta, Senin (07/12).

Ia menjelaskan hingga saat ini pihaknya tengah menyelesaikan segala urusan mengenai persyaratan tersebut.

“Sekarang masih proses. Karena situasi pandemi, banyak persyaratan yang harus kami penuhi,” ujar Indra kepada Antara di Jakarta, Senin.

Oleh sebab itu, pria yang sebagai pelatih pernah membawa Indonesia juara Piala AFF U-19 dan Piala AFF U-22 tersebut belum mau memberikan pernyataan secara rinci.

Indra hanya bisa memastikan PSSI terus bekerja agar Timnas U-19, yang kini tengah menjalani TC di Jakarta, bisa mendapatkan tempat terbaik untuk mengembangkan kemampuan.

“Kami akan mengumumkan semuanya kalau semua sudah beres,” tutur dia.

Sementara salah satu alasan Spanyol masuk menjadi kandidat kuat lokasi TC timnas U-19, Indra melanjutkan, adalah karena negara itu tidak mewajibkan pendatang dari luar negeri untuk mengarantina diri di tengah pandemi COVID-19.

“Sesuai arahan Pak Ketua Umum PSSI (Mochamad Iriawan-red), kami mencari negara yang tidak ada karantina,” kata Indra.

Timnas U-19 sendiri saat ini menjalani TC di Jakarta untuk mempersiapkan diri menuju Piala Asia U-19 dan Piala Dunia U-20 tahun 2021.

Rencananya, kegiatan yang rangkaian aktivitasnya dimulai sejak 13 November 2020 tersebut digelar sampai mereka berangkat ke luar negeri untuk melanjutkan TC.

Sebelum TC di Jakarta, Timnas U-19 telah menunaikan TC di Kroasia selama kurang lebih dua bulan.

Selama di Kroasia, anak-anak asuh pelatih Shin Tae-yong melakoni 11 kali pertandingan uji coba kontra tim-tim Eropa dan Asia dengan hasil lima kali menang, tiga kali seri dan tiga kali kalah.




(Redaksi)

Related Articles

Back to top button