Tutup
PenaPendidikan

Jaksa Masuk Pesantren Disambut Baik DPRD Kota Bandung

×

Jaksa Masuk Pesantren Disambut Baik DPRD Kota Bandung

Sebarkan artikel ini
Jaksa Masuk Pesantren Disambut Baik DPRD Kota Bandung
Jaksa Masuk Pesantren Disambut Baik DPRD Kota Bandung

PenaKu.IDKegiatan Jaksa Masuk Pesantren (JMP), di Pondok Pesantren Mahasiswa Minhajul Haq, Kota Bandung, Jawa Barat mendapatkan sambutan baik oleh Wakil Ketua III DPRD Kota Bandung Edwin Senjaya bersama Ketua Komisi A DPRD Kota Bandung Rizal Khairul.

Dalam sambutannya, Edwin Senjaya menyambut baik hadirnya kegiatan Jaksa Masuk Pesantren ini, karena meningkatkan pemahaman dan kesadaran hukum bagi mahasiswa dan santri yang menjadi peserta kegiatan penyuluhan hukum.

Selain itu juga program ini membentuk karakter mahasiswa dan santri sebagai pionir kesadaran hukum bagi masyarakat di sekitarnya masing-masing.

Jaksa Masuk Pesantren Cetak SDM Unggul

“Tentunya kami di DPRD Kota Bandung sangat mengapresiasi hadirnya kegiatan yang sangat luar biasa ini. Karena selain memberikan penyuluhan hukum kepada para pelajar, mahasiswa, dan para santri, namun juga bertujuan meningkatkan kesadaran hukum di masyarakat,” ujarnya, Sabtu (25/2/23).

Menurut Edwin, dengan kegiatan Jaksa Masuk Pesantren ini pun ada harapan yang ingin dicapai, yakni mencetak mahasiswa yang sekaligus mubaligh, dan mubaligh sekaligus mahasiswa.

Artinya para mahasiswa dan santri di sini mendapatkan pembekalan bukan hanya tentang ilmu agama saja, namun juga kompetisi lainnya yang dapat bermanfaat bagi dirinya dan orang-orang di sekitarnya kelak.

**

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *